Connect with us

OLAHRAGA

48 Pebiliar di Buleleng Adu Ketangkasan Rebut Rp 4 Juta

Published

on

Singaraja, JARRAKPOS.com – DPC Banteng Muda Indoensia (BMI) Kabupaten Buleleng pimpinan dr Ketut Putra Sedana, Sp.OG, terus berkarya untuk masyarakat. Kali ini, BMI Buleleng menggelar turnamen biliar bertajuk Open Tournament Billard BMI Cup I.

Turnamen ini digelar Yoga Billiard di Jalan Buah Naga, Kelurahan Banyuning, Singaraja, Bali, selama dua hari yakni mulai dari Sabtu (17/4/2021) hingga Minggu (18/4/2021).

Sebanyak 48 pebiliar dari 12 klub dari 8 kecamatan di Kabupten Buleleng kecuali Kecamatan Sukasada yang tidak meengirim wakilnya dalam turnamen bergengsi dengan hadiah total Rp 4 juta ditambah piala.

Dokter Ketut Putra Sedana, Sp.OG, yan akrab disapa Dokter Caput, Ketua DPC BMI Buleleng, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menggali potensi pebiliar milenial di Buleleng.

Advertisement

“Open Tournament Billiard BMI Cup I ini merupakan wadah penggalian unuk menggali potensi-potensi anak-anak kita memiliki prestasi di bidang bola sodok ini,” ungkap dr Caput.

Dr Caput menyatakan bahwa turnamen ini diharapkan digelar secara berkesinambungan di tahun-tahun mendatang. “Astungkara, mudah-mudahan kegiatan yang pertama ini akan berkesinambungan apalagi memang sudah diagendakan menjadi agenda tahunan di Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Buleleng. Dan yang tidak kalah pentingnya penjaringan atlet-atlet berprestasi sedini mungkin,” tanda Dr Caput yang juga Wakil Ketua DPC PDIP Kabupaten Buleleng itu.

Gede Supriatna, Sekretaris DPC PDIP Buleleng, mendukung turnamen biliar yang diadakan oleh BMI Buleleng dan berharap kegiatan ini bisa mendekatkan partai dengan generasi muda.

“Turnamen ini bagi kami merupakan sebuah inovasi BMI, yang tidak hanya bergerak di kegiatan sosial kemanusiaan, sekarang BMI mulai bergerak juga ke bidang-bidang yang lain seperti turnamen biliar ini. Ini juga sebagai sebuah upaya pendekatan partaikepada anak-anak muda yang ada di Buleleng sekaligus juga untuk menggali potensi-potensi atlet-atlet biliar yang ada di Buleleng,” ucap Supriatna.

Advertisement

Kegiatan ini disambut baik oleh POBSI Buleleng, asosiasi yang menaungi biliar di Buleleng, karena ikut mendukung POBSI dalam kegiatan biliar. “Kami sangat berterima kasih karena dalam situasi seperti ini, BMI mengadakan turnamen ini. Mudah-mudahan kegiatan ini sering-sering diadakan. Kami sangat berterima kasih karena sudah membantu kami di POBSI,” ujar Ketua Hari Pengkab POBSI Buleleng, Made Mulyana.

Selain turnamen biliar, diadakan juga kegiatan sosial berupa donor darah bekerja sama dengan PMI Buleleng.

Pembukaan kegiatan ini dihadiri oleh Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna yang juga Sekretaris DPC PDIP Buleleng, Dewa Gede Sugiarto (Anggota Fraksi PDIP DPRD Buleleng), Kapolsek Kota Singaraja, dan juga Lurah Banyuning. frs/jun/*

Advertisement
Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]