DAERAH
Sedekah Bumi Desa Dernayu Bersatu ttahun 2023.
INDRANAYU jarrakPost Jabar.Com-Bangsa yang besar adalah bangsa yang selalu merestarikan budaya dan tradisi yang ada dalam kehidupan masyarakat. Ditengah arus globalisasi dan informasi yang tidak bisa dibendung ini sudah sepantas dan selayaknya pengambil kebijakan khususnya pemerintah untuk memproteksi budaya dan tradisi agar tidak punah dan dapat di wariskan kepada generasi berikutnya sebagai kearifan budaya lokal yang harus tetap membumi.
Bertempat di balai desa Dermayu kecamatan Sindang kabupaten Indramayu Jum’at (03/11/23) pemerintah desa Dermayu bersama kelompok tani dan masyarakat desa Dermayu menyelenggarakan acara Sedekah Bumi dan Pagelaran Wayang Kulit Langen Budaya semalam suntuk dengan dalang Ki Anom Rusdi dan Sinden Hj.Iti S.
<span;>Hadir pada acara tersebut Camat Sindang Suyitno beserta Istri, Sekmat Sindang Indra Sulastri beserta staff, kuwu Dermayu Wasjudin beserta Istri. Kuwu Penyindangan Kulon Ono Daryono , kuwu Sindang Encang beserta Istri, Kelompok Tani dan para ketua RT/RW se desa Dermayu.
Ketika diminta tanggapanya terhadap maraknya perayaan sedekah bumi di wilayah kecamatan Sindang, Camat Suyitno” sangat bangga sekali dengan adanya tradisi budaya di wilayah nya, apalagi kecamatan Sindang masuk kedalam daerah urban/oenyanggah ibu kota kabupaten dan kegiatan tradisi budaya ini harus terus di pertahankan dan dilestarikan” tegasnya.
“Hal ini sejalan dengan program dan keinginan bupati Indramayu Bunda Hj.Nina Agustina yang terus mendorong budaya dan tradisi lokal yang ada di Indramayu agar tetap tumbuh dan berkembang serta dijadikan suatu kearifan lokal yang terus di pertahankan serta di lestarikan” lanjut Suyitno.
Dalam sambutannya Kuwu desa Dermayu Wasjudin” kita semua harus bersyukur kepada allah swt atas karunia yang diberikan kepada desa Dermayu kecamatan Sindang ini, mari kita selalu menjaga ke kompakkan dan kebersamaan antara aparat desa dan semua masyarakat desa Dermayu ini “tegasnya.
“Hari ini kita semua harus terus berdo’a dan berusaha dengan allah swt, dalam acara sedekah bumi ini diadakan pertunjukkan wayang kulit” Langen Budaya” dengan dalang Ki Anom Rusdi dengan Sinden Hj.Iti S. Semoga dapat menghibur kita semua” papar Wasjudin.
Pada acara Sedekah Bumi ini selain diadakan pagelaran wayang kulit semalam suntuk juga diadakan lomba tumpeng memperebutkan hadiah total Rp.1.500.000,- untuk juara 1,2 dan 3.
Semoga kegiatan budaya ini akan selaras dengan program bupati yang terus inten menggali dan merestarikan budaya daerah serta menggali potensi budaya yang ada di wilayah kabupaten Indramayu.****(Wahyu)****
You must be logged in to post a comment Login