DAERAH
DPRD Pandeglang Terus Dukung Bulog Jaga Ketahanan Pangan
Lebak Jarrakpos.com – Ketua Fraksi Partai Gerindra Erin Fabiana mendukung langkah Bulog untuk menjaga ketahanan pangan di wilayahnya. Menurut Erin, langkah tersebut juga telah sejalan dengan program pemerintah pusat dalam mengendalikan inflasi.
“Kita dukung Bulog dalam menjaga stok beras agar tetap aman di pasaran. Selain itu, kita mendorong agar Bulog tetap ikut aktif dalam upaya menangani kerawanan pangan, kemiskinan, stunting, gizi buruk, melindungi produsen dan konsumen serta mengendalikan dampak inflasi, ” Kata Ketua Fraksi dari Partai Gerindra Erin Fabian lewat pesan WhatsAapnya, Selasa (28/5/2024)
Menurut Erin, apa yang dilakukan oleh Bulog dalam beberapa bulan terkahir patut diapresiasi. Pasalnya, kata Erin, peran mereka dalam menjaga stabilitas harga beras di pasaran cukup stabil.
“Kalaupun ada kenaikan dan lonjakan harga, bulog bisa mengendalikannya dengan baik. Untuk diketahui, berbekal pengalaman sejak dulu Indonesia sudah menjadi swasembada beras,” tutur Erin.
Sebab, lanjut Politikus Gerindra tersebut, warga tetap membutuhkan pangan dalam keseharian. Oleh karena itu, perlu upaya antisipasi bersama yang terus dilakukan oleh Bulog dan pemerintah daerah .
“Jika terjadi, kurangnya pangan sudah di antisipasi di sektor ketahanan pangan sehingga tidak memperburuk efek resesi ekonomi di Pandeglang” tuturnya.
Sebelumnya diberiitakan, Kantor Cabang Bulog Lebak dan Pandeglang menyebut stok beras PSO masih cukup dan aman untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga empat bulan ke depan. Menurut Bulog, masyarakat tidak perlu khawatir karena stok beras di wilayah tersebut masih aman.
“Begitu juga dengan bahan pokok lainnya seperti gula, tepung terigu dan minyak goreng. Kami terus memastikan ketersediaan beras dan bahan pokok lainnya aman di Lebak dan Pandeglang, ” Kata Kepala Cabang Bulog Lebak dan Pandeglang, Agung Trisakti, Kamis (23/5/2024)
Lebih lanjut, kata Agung saat ini Bulog telah menyalurkan beras bantuan pangan alokasi bulan April sebanyak 2.843.520 Kilogram untuk masyarakat Lebak dan Pandeglang. Kata Agung untuk stok beras PSO yang tersedia di Bulog saat ini mencapai 3.950 ton.
“Kalau untuk stok beras PSO di Kantor Cabang Bulog Lebak Pandeglang mencapai 3.950 ton, ” ucap Agung.
Agung menjelaskan, pihaknya bersama dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) menjaga stabilitas harga usai Idul Fitri 2024, sehingga tidak ada lonjakan harga. Selanjutnya, kata Agung, saat ini Bulog juga tetap siaga menjaga pasukan pangan agar tetap terjaga.
“Kami terus melakukan kordinasi bersama instansi terkait dalam menjaga stabilitas harga sehingga tidak ada lonjakan harga usai Idul Fitri 2024 ini,” tuturnya.
Sementara itu, Asisten Daerah (Asda) Ekonomi dan Pembangunan (EKBANG) Nuriah mendukung langkah Bulog Lebak dan Pandeglang dalam menjaga stok pasangan di Pandeglang tetap terjaga. Menurut Nuriah, pihaknya juga ikut memantau kebutuhan masyarakat di Pandeglang.
“Nanti kalau ada ada keluhan dan kebutuhan pasangan di lapangan. Kita dari Pemkab Pandeglang segera koordinasi dengan Bulog, ” tutup Nuriah.
You must be logged in to post a comment Login