DAERAH
Membangun Kemampuan dan Ketrampilan dalam Berbisnis Ekport di Era Digital Bagi UMKM di Indramayu.
INDRAMAYU JarrakPost.Com- Dalam mendukung perekonomi masyarakat pemerintah daerah Kabupaten Indramayu melalui dinas Perijinan dan Investasi Indramayu mengadakan Pembinaan dan Sosialisasi UMK Goes To Export untuk UMKM yang ada di Indramayu.
Bertempat di aula pertemuaan Hotel Prima Indramayu Kamis( 04/07/24). Hadir dalam kegiatan tersebut Sekda Indramayu Aep Surahman yang mewakili bupati, Kadis Perijinan Dadang Oce Iskandar, Pinca BJB Indramayu Asep Wahyu Ismail, Plt Dinas Tenaga kerja Nonon, Kadis Dinkes dr H.Wawan Ridwan, dan Para pelaku UMKM se Indramayu berjumlah 120 orang.
Dalam sambutannya Asep Wahyu Pinca BJB Indramayu ” BJB siap membantu para pelaku UMKM dalam permodalan sebagai bentuk keperduliaan terhadap pertumbuhan perekonomian di Indramayu dengan program UMKM hal ini diharapkan para pelaku UMKM dapat lebih berkembang usahanya hal ini dilaksanakan bahwa BJB sebagai bank pemerintah daerah yang selalu hadir, diharapkan pelaku UMKM ini bisa naik kelas.”tegas Asep Wahyu.
Yang namanya usaha harus ada niat dan kemauan, mudah mudahan usaha yang kita lakukan bisa berkembang, pisahkan pengelolaan usaha dengan kepentingan rumah tangga, BJB akan turut serta untuk memerangi pinjol dengan cara Peri (Perempuan Mandiri) dan Krucil (Kredit Usaha Kecil)dengan pinjaman yang sangat mudah dan bunga yang rendah” ujarnya.
Sementara itu Kadis Perijinan Dadang Occe dalam sambutannya ” Jumlah peserta 120 orang terdiri dari 100 pendamping, pengrajin Kraf dan perwakilan Kuiiner dengan harapan bagai mana kita bisa menaikkan UMKM bisa naik kelas, narasumber dari BJB Indramayu. Dinas kesehatan dan rekanan .
Pembinaan ini bertujuan agar UMKM ini bisa tumbuh dan naik kelas agar bisa menembus pasar global/ekspor sehingga dapat menunjang pertumbuhan ekonomi secara personal” tegasnya.
Pembinaan hari ini akan kita arahkan tentang persiapan produk agar bisa di terima oleh pasar globar, perputaran barang produksi dan cara pemasaran yang baik,harus sesuai dengan harapan” tambah Occe.
Sementara itu bupati Indramayu Hj. Nina Agustina yang dibacakan oleh Sekda Aep Surahman ” kita harus mempunyai niat UMKM ini harus bisa tumbuh, berkembang dan menaikkan perekonomian Masyarakat. UMKM ini sudah terbukti ketangguhannya, baik saat Covid maupun setelah, kita harus pandai mengelola perputaran modal yang ada hal ini bertujuan agar meningkatkan perekonomian secara menyeluruh hal ini akan mendorong mengurangi beban pemerintah dalam pembiayaan gratis untuk masyarakat” tegas Sekda.
Bupati Indramayu Hj.Nina Agustina berusaha untuk menaikkan anggaran Kesehatan masyarakat selain itu bupati juga berkomitmen untuk mengembangkan UMKM dan bisa naik kelas oleh karena itu tempuh perijinan sesuai dengan prosedur, jaga kwalitas, tempat usaha harus higenist dan mutu.” Sambung Aep Suahman.
Acara ditutup dengan foto bersama dengan pelaku UMKM serta pengetokan palu bertanda Pembinaan dan Sosialisasi UMK Goes To Export untuk UMKM yang ada di Indramayu dibuka. Semoga pelaku UMKM bisa mengambil pelajaran dari materi yang di berikan, serta dapat menerapkan dalam usahanya. *****(Gus Wahyu Ratusan)*******
You must be logged in to post a comment Login