Connect with us

    DAERAH

    Ribuan Masyarakat Padati dan Sambut Suka Cita Acara Indramayu Bersholawat ke 8 Tadi Malam.

    Published

    on

    INDRAMAYU JarrakPos.Com- Disaat suhu politik pertarungan Pilkada sudah mulai meningkat, memanas dan masyarakat terbawa emosional untuk memilih dan memdukung para kanditat yang berkompetisi untuk menentukan figur seorang pemimpin kepala daerah, perlu kiranya kita sejenak untuk bertafakur atas kenikmatan serta karunia yang telah allah berikan.

    Bertempat di lapangan atletik Sport Center Indramayu Kamis malam Jum’at (03/10/24) diselenggarakan kegiatan Akbar Indramayu Bersholawat jilid 8 yang dipimpin langsung oleh Habib Syeh Bin Abdul Qodir Assegaf dari Pemalang. Kegiatan Indramayu Bersholawat sendiri bukan hanya dihadiri oleh masyarakat Indramayu tetapi juga ribuan masyarakat dari daerah Karawang, Subang, Cirebon, Majalengka yang sudah datang memadati komplek Sport Center Indramayu mulai jam 14.30 wib walaupun acara baru akan di mulai badha Isya (19.30 wib).

    Selain itu pula 2 (dua) paslon hadir pada acara Indramayu bersholawat yaitu : Lucky Hakim/Syaefuddin dan Bambamg Hermanto/Kasan Basari sedangkan pasangan incamben Nina Agustina/Tobroni tidak nampak kehadirannya. Hadir pula pada Indramayu Bersholawat Kapolres Indramayu AKBP Ari Setiawan Wibowo ,Dandim 0616/Indramayu Letkol Inf.Yanuar Setyaga Ketua PBNU Indramayu KH Musthofa, ketua pelaksana Indramayu bersholawat H.Ady Setiawan (Bakul Banyu) dan para ulama se Indramayu.

    Dalam sambutannya ketua pelaksana H.Ady Setiawan “kegiatan ini sebagai sarana meningkatkan ukhuwah Islamiah juga untuk meningkatkan ketaqwaan kepada allah SWT dan untuk mengagungkan perjuangan Rosullah Muhammad SAW dalam menegakkan syiar islam di bumi ini. Selain itu pula perayaan maulud Nabi Muhammad SAW juga sebagai sarana untuk bermunajat kepada allah agar pelaksanaan Pilkada di Indramayu berjalan lancar, damai dan tanpa ekses” tegas Adi Setiawan.

    Advertisement

    Sementara itu Habib Syeh  Bin Abdul Qodir Assegaf dalam pesannya ” Menjelang Pilkada ini para Paslon dalam orasinya tidak boleh menjelekkan satu dengan yang lain, jangan mengorbankan masyarakat demi kepentingan sesaat sehingga masyarakat akan dipecah belah satu dengan yang lain, oleh karena itu penyampaian kampanye harus santun sebagai mana yang di ajarkan baginda Rosullah selama masa dakwa islam, mari kita bersama-sama mendo’a kan agar para pergantian pemimpin nasional dan daerah berjalan lancar dan damai” ujar habib syeh.

    Semoga dengan adanya Indramayu bersholawat ini allah SWT selalu memberikan rahmat dan hidayatnya pada seluruh masyarakat Indramayu serta bumi Indramayu ini selalu dihindarkan dari mara bahaya serta bencana alam, rakyatnya makmur, petani padi tumbuh subur dan hasil tangkapan ikannya berlimpah” lanjut Habib Syeh menutup pengantarnya.*****(Gus Wahyu Ratusan)****

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]