DAERAH
Real Laporan Sodaqoh Sepatu tahun 2024 Menurut Kadis Pendidikan Indramayu H.Caridin.

INDRAMAYU JarrakPos.Com- Gerakan Sodaqoh 1000 sepatu yang di gagas oleh Eks Bupati Indramayu Hj.Nina Agustina pada tahun 2024 telah berhasil dilaksanakan walaupun ada suara-suara yang sumbang tentang program tersebut tapi toh tidak sedikit anak-anak yang berlatar belakang ekonomi menengah kebawah merasakan dampak dari gerakan tersebut
Dinas Pendidikan Indramayu sebagai dinas pengampuh dalam hal ini Kadis H.Caridin bersama- sama stok Holder yang lain dianggap telah mampu untuk melaksanakan tugas tersebut lebih 6.738 siswa dari berbagai strata pendidikan mulai dari SD, SMP dan SMA serta masyarakat yang tidak mampu penerima manfaat program sodaqoh 1000 sepatu tersebut
Saat ditemui di ruang kerjanya Kadis Pendidikan dan Kebudayaan H.Caridin ” gerakan sodaqoh yang digagas bupati Nina Agustina itu sangat bagus karema banyak anak-anak sekolah yang memiliki sepatu tidak layak jadi terbamtu dengan adanyak sodaqoh 1000 sepatu ini, mudah-mudahan hal ini bisa di jadikan ladang amal kebaikan bagi yang sudah menyumbang sepatunya selain itu semoga bisa menumbuhkan rasa keperduliaan bagi sesama.
Adapun jumlah sepatu yang diterima dari para donatur melalui tim dari Dinas Pendidikan adalah sebagai berikut;
1. Ibu Bupati dan SKPD. 3.525
2. Kecamatan 933
3. Kepala SMP. 383
4. Kepala SD. 855
5. Umum 1.125
Jumlah Total. 6.821
Adapun sepatu yang sudah disalurkan sebesar 6.737 bila di kurangi antara penerimaan dan penyaluran sepatu (6.821 – 6.737 = 83 sepatu. Adapun waktu penyaluran sepatu dari bulan Maret 2024 – 13 Februari 2025 ” ujar Kadis Dinas Pendidikan H.Caridin.
Dari data yang diperoleh seharusnya dinas yang bertugas sebagai kordinator penyerahkan daftar penerima sepatu baik untuk sekolah maupun perorangan agar tidak ada salah penafsiran dan keterbukaan informasi, jangan hanya mencantumkan siapa yang menyerahkan saja. Semoga hal ini menjadi koreksi bagi kita semua. ******(GUS Wahyu Ratusan)*****
You must be logged in to post a comment Login