DAERAH
Danrem 092/Maharajalila Tinjau Satgas Pamtas dan KRI Singa- 651 di Wilayah Perbatasan

NUNUKAN,JARRAKPOS.COM – Danrem 092/Maharajalila selaku Dankolakops Pamtasrat RI-Malaysia wilayah Kaltim-Kaltara, Brigjen TNI Adek Chandra Kurniawan,S.I.P.,M.Han didampingi Staf Kolakops Korem 092/Maharajalila, Dandim 0911/Nunukan, dan Dansatgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad, melaksanakan peninjauan operasi dan kunjungan kerja ke sejumlah satuan tugas yang bertugas di wilayah perbatasan RI-Malaysia. Kunjungan ini mencakup Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad, Pos AL Sei Pancang, Pos Satgas Marinir Ambalat dan KRI Singa-651 yang sedang melaksanakan tugas patroli laut di perairan Ambalat. Jumat(21/3/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk meninjau langsung kondisi kesiapan satuan tugas pengamanan perbatasan baik di perbatasan darat dan laut, memastikan kesiapan personel serta meninjau kesiapan operasional yang mendukung pelaksanaan tugas di lapangan.
Rombongan Dankolakops memulai kunjungan dengan meninjau pos-pos Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad di wilayah perbatasan darat sepanjang pulau Sebatik. Selanjutnya, rombongan melanjutkan perjalanan ke pos Satgas Ambalat dan pos AL Sei Pancang yang bertugas di wilayah perbatasan laut. Saat mengakhiri kunjungan, Dankolakops Korem 092/Mrl didampingi Komandan KRI Singa-651 Letkol Laut (P) Agus Sutiari berkesempatan meninjau KRI Singa-651 sebagai kapal cepat torpedo yang bertugas mengamankan kedaulatan NKRI di wilayah perairan Ambalat.
Kegiatan ini mencerminkan komitmen Kolakops Korem 092/Maharajalila dalam memastikan setiap satuan tugas di wilayah perbatasan dapat menjalankan tugas dengan optimal demi menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Editor : Feri
You must be logged in to post a comment Login