EKONOMI
Bagikan Kantong Belanja dan Mifi Gratis, Smartfren Dukung Program Nangun Sat Kerthi Loka Bali
Denpasar, JARRAKPOS.com – Baru pertama kalinya perusahaan telekomunikasi yang berani membagikan kantong belanja dan mifi gratis ke seluruh banjar dan desa adat di Bali. Hal tersebut disampaikan Deputy CEO Smartfren, Djoko Tata Ibrahim, di Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali, Renon, Denpasar, Kamis (14/2/2019). Smartfren yang merupakan salah satu perusahaan telekomunikasi 4G LTE dengan jaringan terluas di Indonesia, menunjukan dukungannya terhadap program Pemprov Bali, Nangun Sat Kerthi Loka Bali.
Menurutnya, Smartfren mempunyai kewajiban mendukung program Pemprov Bali dalam menjaga kesucian dan keharmonisan alam Bali. “Kami mendukung upaya Pemerintah Bali dalam mengurangi timbulan sampah plastik sekali pakai dengan membagikan 50 ribu kantong ramah lingkungan,” ujarnya seraya berharap, sampah plastik bisa berkurang. Selain itu, pihaknya juga membagikan kartu perdana secara gratis bagi pengguna Smartfren, bahkan hingga dua perdana dengan masing-masing kuota 30 giga.
Baca juga : Gubernur Koster : Dukungan Smartfren Perkuat Teknologi dan Informasi di Bali
Lebih lanjut mengatakan, bonus tersebut juga berlaku di counter resmi Smartfren. Sedangkan jika membeli kartu perdana, setiap pembelian satu perdana gratis tiga kartu perdana. “Jadi beli satu dapat empat perdana dengan masing-masing kuotanya 30 giga, totalnya 120 giga,” bebernya. Lebih lanjut mengatakan, pihaknya juga berencana akan membagikan secara gratis untuk gerakan sosial dari banjar ke banjar, yang totalnya mencapai 750 desa se-Bali. “Smartfren juga membagikan 100 unit modem mifi kepada banjar terpilih,” sebutnya.
Pihaknya berharap dengan gerakan tersebut, masyarakat Bali dapat dengan mudah mengakses informasi dan juga mengkonfirmasi terkait informasi yang benar, bukan hoax atau berita bohong. “Bentuk dukungan Smartfren sesuai dengan visi Gubernur Bali, Wayan Koster akan kita jalankan mulai 14 Februari 2019 selama 30 hari ke depan,” tandasnya. Sementara itu, Gubernur Koster usai menyerahkan kantong belanja dan mifi gratis secara simbolis, menyambut baik atas prakasa Smartfren yang telah ikut menyukseskan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali. Pihaknya sangat berharap, program tersebut agar terus berlanjut dan jangan sampai putus di tengah jalan.
Baca juga : Maharishi University Puji Visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali Gagasan Gubernur Koster
Pasalnya, program tersebut merupakan suatu program pembangunan untuk Bali lewat teknologi informasi. “Saya sangat berterimakasi sekali terhadap program Smartfren yang mempunyai program sosial membagikan mifi gratis ke desa-desa,” tuturnya. Dengan adanya program tersebut, jelas membangkitkan minat anak muda untuk lebih lagi berkreatif dalam membangun desanya. Koster pun menghimbau, dengan adanya program sosial yang diberikan oleh Smartfren untuk generasi muda bisa menggunakan internet maupun Medsos secara bijak.
“Generasi muda harus bisa memanfaatkan program sosial tersebut, dengan produktif yang bisa membangun kesejahteraan dan meningkatkan pembangunan desa,” tuturnya. Selain itu, Gubernur Koster menginginkan, agar program tersebut bisa menjangkau ke seluruh desa adat di Bali. “Kami yakin program tersebut pasti bisa dibangun seluruh desa adat di Bali,” imbuhnya. tra/ama
You must be logged in to post a comment Login