OLAHRAGA
Nengah Wiratha Digadang-gadang Nyalon Ketua Umum PBSI Bali
Denpasar, JARRAKPOS.com – Calon incumbent I Nengah Wiratha, SE, M.Si., dipastikan kembali digadang-gadang untuk maju menjadi calon Ketua Umum Pengprov PBSI (Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia) Bali, pada 30 April 2019. Mantan Anggota DPD RI perwakilan Bali yang sempat menjabat Ketua Umum PBSI Bali dua periode ini, berencana akan mereformasi seluruh pengurus PBSI Bali periode 5 tahun ke depan. Pakar LPD di Bali ini memang mengakui, untuk menjadi Ketua Umum PBSI Bali tidaklah mudah, karena dasar untuk menjadi ketua umum harus kuat, selain financial juga strategi.
Apalagi Pengprov PBSI Bali saat ikut pra PON berada di wilayah daerah yang kuat seperti Yogyakarta dan Banten. Akhirnya berkat kepemimpinan dirinya yang menjadi Ketua Umum Pengprov PBSI Bali bisa merubah zona (pembagian wilayah, red), bahkan lebih menguntungkan untuk PBSI Bali. “PBSI Bali sekarang sudah berada pada posisi Zona Lombok, NTB dan NTT. Artinya kalau dilihat dari kekuatan bertarung jelas Bali yang lebih unggul,” paparnya saat ditemui di Denpasar, Kamis (25/4/2019).
Baca juga : Nyaris Gagal Berangkat, Dua Atlet Panjat Tebing Bali Target Sumbang Mendali dengan Biaya Sendiri
Wiratha menambahkan dengan berubahnya zona untuk posisi PBSI Bali sudah jelas lebih menguntungkan, sebab dulu dengan zona yang lama, Bali jarang sekali lolos menuju pra PON. “Kan di zona lama itu ada Banten dan Yogya yang punya pemain bertaraf nasional. Ditambahkan lagi, sekarang bibit atlit PBSI Bali yang akan berlaga sudah siap mengadapi pra PON yang akan datang untuk meraih gelar juara,” tandas pemilik Warung Taulan, Kerobokan itu seraya mengakui prestasi bulutangkis ke depanya harus dikawal.
“Karena masih banyak harus diperjuangkan untuk menuju zona Pelatnas di Indonesia Timur, dan mudah-mudahan Bali ditunjuk sebagai zonanya yang nantinya akan menaikan great bulutangkis di Bali,” tandasnya, sekaligus ingin mewujudkan harapan zona Pelatnas perlu mendapat dukungan dari Pemprov Bali, untuk menyediakan lapangan olahraga khususnya lapangan bulutangkis. Pasalnya, Bali sangat disorot oleh dunia internasional seperti halnya even liga international bulu tangkis tingkat dunia untuk datang ke Bali.
Baca juga : BCA Super League Triathlon 2019 Diramaikan 1.500 Pelari
Maka dari itu, pihaknya berharap kepada Pemprov Bali, agar dibuatkan lapangan bukutangkis bertaraf internasional, sebagai terobosan sport tourism di Bali. “Pemerintah khususnya Pak Gubernur Bali, Wayan Koster selain membangun pariwisata budaya, tetapi juga turut mensupport venue-venue olahraga yang bertaraf international,” imbuhnya sembari menambahkan untuk mejaga kualitas ke depan akan siap mereformasi kepengurusan yang lama. tra/ama
You must be logged in to post a comment Login