Connect with us

EKONOMI

Menginap Gratis 25 Hari, Bisa Punya Villa Sendiri. Ini Cara Bisnisnya!

Published

on

Badung, JARRAKPOS.com – Bisnis Properti di Bali terus mengalami perkembangan, salah satunya dilakukan Dahayu-Total Indo Realty bersama Alam Boutique Resort. Menawarkan satu bisnis property dengan kepemilikan bersama (time share). Dikenal dengan nama lain yakni Villa Terowong Cinta, kini sahamnya dijual kepada masyarakat untuk ikut diajak berbisnis dan memiliki unit villa. Harga saham (LOT) Rp30 juta sudah bisa memiliki villa selama 25 tahun dan menginap 25 hari gratis sesuai ketentuan kerjasama.

Direktur Utama Alam Boutique Resort (ABR) LOT, Yogie Aldi Juliman. (Ist/Dok)

Direktur Utama Alam Boutique Resort (ABR) LOT, Yogie Aldi Juliman mengatakan, ABR telah beroperasi hampir setahun, sejak tanggal 13 Juni 2019. Villa yang mengusung tema ‘The Authentic Luxury Living Experience’ ini merupakan re-born dari villa yang merupakan salah satu pioneer villa di kawasan tersebut. Dijelaskannya sejak akhir April 2020 telah dilakukan penjualan saham LOT utamanya bagi masyarakat di Bali. Dengan sistem bisnis ini masyarakat bisa memiliki villa sendiri tanpa harus membangun investasi dari nol.

“Disini kami seperti mengajarkan orang untuk berbisnis, apalagi sekarang zamannya semua online. Karena tidak perlu repot buka toko, apalagi bangun villa, tapi uang datang. Tidak perlu bayar karyawan karena manajement ABR yang mengatur, tinggal menikmati keuntungan saja. Besar harapannya masyarakat Bali yang lebih banyak tertarik dengan bisnis ini, sebelum kita berikan kesempatan atau opportunity ini kepada masyarakat secara lebih luas,” ujar Aldi Juliman, Minggu (10/5/2020).

Insert foto: Setiap pemebelian satu LOT, berhak atas passive income selama 25 tahun berupa kupon menginap yang berlaku satu setiap tahun.

Mekanisme pembelian LOT dijelaskannya, masyarakat yang tertarik dengan bisnis property ini cukup membayar harga promo selama pandemi Covid-19 seharga Rp30 juta yang selanjutnya akan dijual Rp36 juta pada kondisi normal, dan kemungkinannya akan terus meningkat setelah kepariwisataan Bali kembali menggeliat. Setiap pembelian satu LOT, berhak atas passive income selama 25 tahun berupa kupon menginap yang berlaku satu setiap tahun. Hingga kerjasama berjalan 20 tahun dana investasi akan dikembalikan secara penuh (100%).

“Pengembalian investasinya dalam 20 tahun, kita kasih diskon 5 tahun. Langsung kita kasi 25 lembar voucer, yang mana satu lembar voucer menginap bisa digunakan satu kali dalam satu tahun. Bila dijual bisa digabungkan dengan jumlah hari menginap, sehingga 50% bisa langsung di pocket (saku). Kalau ikut menjalankan bisnis minimal 3 tahun sudah BIP (breack event point). Tidak perlu menunggu satu tahun, mendapatkan persentase keuntungan dari pengelolaan resort,” terangnya.

Insert foto: Alam Boutique Resort menawarkan 9 unit villa 3-bedroom private pool villa dan 10 unit 1-bedroom private pool villa.

ABR LOT menjadi satu-satunya di Indonesia yang menjual investasi saham dengan menggandeng aplikasi berbayar TMT (Total Multi Teknologi). Pembelian ABR LOT masyarakat bisa memiliki dua bentuk bisnis sekaligus. Secara rinci dijelaskan pengusaha asal Jakarta itu, bahwa bagi pemilik ABR LOT bisa ikut menjual unit villa sesuai harga di booking online. Otomatis dari jumlah transaksi maka 50% akan menjadi keuntungan secara pribadi. Menariknya LOT bisa diperjual belikan atau diwariskan.

“Saat penjual pemilik LOT bisa tawarkan voucer, dengan harga booking online paling murah (Traveloka, booking,com, agoda.com, tiket.com dll) tapi biasanya harga seragam. Disini dapat keuntungan 50% tanpa potongan apapun. Kalau di LOT di tempat lain akan dipotong maintenance, management fee, bisa tidak dapat apa-apa akhirnya. Kami tidak ada kalkulasi pengelolaan untuk membagi keuntungan tahunan, ini murni bisnis bukan ponzi,” tegas Aldi Juliman.

Advertisement

1bl-bn#17/4/2020

Alam Boutique Resort menawarkan 9 unit villa 3-bedroom private pool villa dan 10 unit 1-bedroom private pool villa yang dibedakan menjadi dua kategori yaitu superior dan premier dengan luas keseluruhan villa mencapai satu hektar. Memiliki Tuk-Tuk Dine and Lounge yang juga memberikn discount untuk pemilik ABR LOT. Sejak dibuka, fokus menyasar pasar Eropa 40-50% , Asia 20% m dan sisanya pasar lokal. Villa Terowong Cinta ini dikenal di kalangan artis nasional dan mancanegara karena bernuansa alam dengan luxury konsep. eja/ama

Continue Reading
Advertisement
Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]