Connect with us

    DAERAH

    Bupati PAS Lantik Gede Agustawan Sebagai Perbekel PAW Desa Tajun

    Published

    on

    Kubutambahan, JARRAKPOS.com – I Gede Agustawan, SH, resmi menjadi Perbekel Antar Waktu (PAW) Desa Tajun setelah dilantik oleh Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana,ST, Rabu (10/3) di Wantilan Pura Dalem Desa Adat Tajun, Kecamatan Kubutambahan, Buleleng, Bali.

    Pelantikan Agustawan sebagai Perbekel, menggantikan Ketut Suarsa, SE yang sebelumnya menjabat sebagai Penjabat (Pj) Perbekel Desa Tajun. Pelantikan Perbekel PAW tersebut dilaksanakan sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Bupati Buleleng Nomor 141/121/HK/2021 tertanggal 19 Pebruari 2021 tentang Pemberhentian Penjabat Perbekel Desa Tajun dan Pengesahan Pengangkatan Perbekel Pengganti Antar Waktu Desa Tajun, Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng, Bali.

    Dalam sambutannya Bupati Putu Agus Suradnyana (PAS) menyampaikan, sesuai dengan prioritas pembangunan Pemerintah Kabupaten Bueleleng tahun ini yaitu di bidang pertanian, dirinya meminta kepada perbekel yang baru agar mampu mengembangkan potensi pertanian yang selama ini sudah sangat baik pengelolaannya dan telah memberikan manfaat luar biasa bagi sebagian besar masyarakat Desa Tajun.

    “Manfaatkan dengan sebaik baiknya segala potensi yang dimiliki oleh desa tajun, baik itu sumber daya alam, sumber daya manusia, dan sumber daya anggaran,” katanya

    Advertisement

    Selain meningkatkan potensi alam dan SDM Bupati PAS juga meminta kepada perbekel yang baru saja dillantiknya untuk terus mengasah diri agar memiliki kemampuan manajerial yang baik. Serta tetap berhati-hati dalam mensinergikan pemanfaatan sumber daya anggaran yang dimiliki oleh desa tajun, terutama dana desa yang bersumber dari APBN agar diperhatikan hal-hal apa saja yang dapat dan tidak dapat dilakukan dalam memanfaatkan dana desa tersebut. “Tentunya dengan tetap berpedoman pada regulasi yang ada,” jelasnya.

    Sementara itu, Perbekel anyar Desa Tajun I Gede Agustawan,SH mengatakan pertama dirinya akan melanjutkan konsep yang telah dibuat oleh perbekel sebelumnya yaitu mewujudkan kebersihan lingkungan, kenyamanan ketertiban serta peningkatan kesejahtraan bagi masyarakat melalui potensi perkebunan yang dimiliki oleh desa tajun. Dimana konsep tersebut sejalan dengan program pemerintah yaitu pembangunan di bidang pertanian maupun perkebunan, dengan demikian dirinya bersama jajarannya di pemerintahan desa akan lebih berusaha lagi utamanya dalam meningkatkan kualitas SDM para petani sehingga produksi pertanian maupun perkebunan di desa tajun bisa lebih ditingkatkan lagi.

    “Kedepan kami akan berkordinasi dengan instansi terkait untuk lebih meningkatkan hasil pertanian di Desa Tajun,” pungkasnya. frs/jmg/*

    Advertisement
    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]