Connect with us

    NEWS

    Seluruh Satuan Pendidikan di Kabupaten Magelang Wajib Buka Rekening Baru Dana BOS

    Published

    on

    MAGELANG – Seluruh satuan pendidikan di wilayah Kabupaten Magelang, Jawa Tengah diminta membuka rekening baru untuk penyaluran dana BOS/BOP. Hal itu telah disosialisasikan ke seluruh satuan pendidikan dari PAUD/KB/TK, SD, dan SMP baik negeri maupun swasta serta PKBM, pada Selasa tanggal 2 November 2021 di SMP Negeri 2 Mertoyudan.

    Dok.jarrakpos/fri

    Sosialisasi disampaikan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang bersama Bank Jateng Cabang Magelang. Sosialisasi tersebut ditindaklanjuti di masing-masing wilayah agar segera terlaksana sesuai target. Di mana untuk Kabupaten Magelang ditargetkan tanggal 21 November 2021 sudah selesai.

    Di Windusari sosialisasi tersebut ditindaklanjuti di Aula Korwil Disdikbud Kecamatan Windusari, Rabu (03/11/2021). Sosialisasi diikuti oleh 1 PKBM, 32 PAUD/KB/TK, dan 21 SD. Sementara 3 SMP dikoordinasi di Bandongan.

    Dok.jarrakpos/fri

    Pengawas Sekolah Eko Subiyanto, S.Pd, M.M.Pd menyebutkan segala permasalahan terkait keuangan sekolah harus selalu diperhatikan. Termasuk pembukaan rekening baru BOS/BOP yang harus menyertakan NPSN dan nama satuan pendidikan.

    “Kita sepakati seluruh berkas permohonan pembukaan rekening baru pada Kamis tanggal 4 November 2021 masuk ke Korwil dan akan diserahkan ke Bank Jateng Cabang Pembantu Bandongan,” kata Eko.

    Ditegaskan Eko, meskipun nantinya sudah ada rekening baru yang berlaku mulai November 2021, namun secara resmi akan digunakan untuk transaksi per Januari 2022. Sehingga untuk rekening lama tetap digunakan.
    “Pesan dari dinas, jangan menutup rekening lama hingga ada pemberitahuan lebih lanjut dari Disdikbud Kabupaten Magelang pada tahun 2022 nanti,” tandasnya.

    Advertisement

    Dalam pengisian formulir permohonan para kepala sekolah dan bendahara dipandu oleh petugas dari Bank Jateng Cabang Pembantu Bandongan. Dalam hal ini dilaksanakan oleh Totok dan Maulana yang memberikan penjelasan serta dengan telaten memandu pengisian formulir permohonan.

    Dok.jarrakpos/fri

    Di tempat terpisah, Korwil Disdikbud Kecamatan Windusari Drs. Murtadho mengatakan pembukaan rekening baru BOS/BOP satuan pendidikan di wilayah Windusari akan diupayakan secepatnya selesai.

    “Hal itu guna mendukung target dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang yang selesai tanggal 21 November 2021. Maksimal Jumat tanggal 5 November 2021 sudah diserahkan secara kolektif ke Bank Jateng Cabang Pembantu Bandongan,” kata Murtadho. (Fri)

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]