Connect with us

    DAERAH

    Kegembiraan Tak Terbendung, Lulus Sebagai Pegawai Pemerintah, Iman Ambil SK Bupati Dengan Sepeda Anginnya

    Published

    on

    PASURUAN (jarrakpos.com) – Kegembiraan Imam Sofyan (54) tak terbendung, pasalnya imam Sofyan telah berjanji kalau dinyatakan lulus Pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) dia bakal mengayuh sepeda angin berangkat dari rumah menuju perkantoran Pemerintah kabupaten Pasuruan yang berlokasi komplek perkantoran raci kecamatan Bangil kabupaten Pasuruan Jawa timur Alhamdulillah kemarin ada undangan untuk menerima surat keputusan (SK) dari bapak bupati Pasuruan bertempat di halaman dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten Pasuruan yang beralamat di jalan raya raci kecamatan Bangil kabupaten Pasuruan Jawa Timur.

    Dikatahui hari ini bupati Pasuruan bakal menyerahkan Surat keputusan (SK) pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tahab 1 formasi tahun 2021 sebayak 1.229 orang.

    Semunya berasal dari pendidik tenaga guru yang tersebar di 24 kecamatan.

    Imam Sofyan diketahui mengajar di SDN Sanganom II kecamatan Nguling kabupaten Pasuruan sejak 2004 hingga sekarang mengabdi Alhamdulillah sekarang sudah diangkat menjadi aparatur sipil negara PPPK.

    Advertisement

    Kepada media ini Imam berangkat dari rumah pukul 11.00 WIB dengan penuh semangat meskipun hari ini bulan puasa ramadhan.

    Alhasil pukul 12.45 WIB imam sudah tiba dilokasi perkantoran raci dengan jarak tempuh kurang lebih 30 km. Imam merasa bersukur dan mengucapkan terima kasih kepada bapak bupati Pasuruan bapak HM.Irsyad Yusuf, SE, M.MA yang telah memberikan kado istimewah kepada kami.

    Pada pelaksanaan pembagian surat keputusan (SK) tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.

    Terpisah Kabid Pengadaan pemberhentian dan informasi (PDP) Badan kepegawaian dan pengembangan sumberdaya manusia (BKPSDM) kabupaten Pasuruan kepada media ini Agus harianto mengucapkan selamat kepada bapak ibu guru aparatur sipil negara PPPK tahab 1 formasi 2021 yang hari ini 26 April 2022 telah menerima Surat keputusan (SK) berharap agar setalah diterima SK bisa langsung gerak cepat menyesuaikan tugas dan fungsinya dilembaga masing-masing. Dan bekerja dengan sebai-baik mungkin, jadilah pelayan masyarkat yang profesional karena seluruh peserta adalah guru maka baik dan buruk pendidikan bergantung kepada bapak ibu semua. Mari kita bekerja sesuai aturan dan kita jauhi segala hal-hal yang dilarang oleh aturan.(gus)

    Advertisement
    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply