Connect with us

    DAERAH

    Wajah Baliho Rai Mantra Dirobek di Baktiseraga

    Published

    on

    Baliho Mantra-Kerta di Baktiseraga dirobek bagian muka Rai Mantra. (Ist)


    BULELENG, JARRAKPOS – Suhu politik jelang Pilgub Bali 2018, di Kabupaten Buleleng mulai meningkat. Hal ini terlihat, salah satu baliho pasangan calon (paslon) IB. Rai Dharmawijaya Mantra-Ketut Sudikerta (Mantra-Kerta) yang diusung Koalisi Rakyat Bali (KRB) diduga dirusak oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Masih belum diketahui siapa yang nekat merusak baliho yang telah dipasang oleh partai Demokrat, di wilayah Desa Baktiseraga, Buleleng tersebut.

    Menariknya, justru bagian yang dirobek hanya pada bagian gambar wajah Calon Gubernur Rai Mantra. Sedangkan, wajah Cawagub Sudikerta termasuk beberapa tokoh parpol Demokrat masih aman. Belum diketahui pasti, motif dugaan pengrobekan khusus foto wajah Rai Mantra pada Baliho tersebut.

    Ketua Harian DPC Demokrat Buleleng, Nyoman Sarjana mengatakan, pihaknya mengutuk keras dugaan pengrusakan baliho Mantra-Kerta yang dipasang Jumat (19/1/2018) lalu di wilayah Desa Baktiseraga, Buleleng. “Kami harapkan, Polres Buleleng dan Panwas harus ikut mengawasi keberadaan baliho setiap paslon, agar tidak ada oknum yang tidak bertanggungjawab merusak, yang membuat situasi politik memanas,” kata Sarjana, Minggu (21/1/2018) melalui telepon seluler.

    Advertisement

    Menurut Sarjana, ia belum mengetahui pasti kapan baliho tersebut dirusak. Ia baru mengetahui, Minggu (21/1/2018) sore ketika melintas di sepanjang Jalan Laksamana, Desa Baktiseraga, Buleleng. “Ayolah jaga situasi politik ini dengan baik. Mari bersaing dengan sehat, tanpa ada riak-riak yang mengganggu pesta demokrasi di Bali. Karena siapapun terpilih, berarti itu yang terbaik bagi masyarakat Bali,” tandas Sarjana. sua/ama

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]