OLAHRAGA
Felix and Friends Tanjungbalai Sukses Gelar Turnamen Futsal
Tanjungbalai – Tim Futsal Felix and Friends Kota Tanjungbalai menggelar acara yang cukup besar untuk merayakan hari jadi (anniversary) mereka yang ketiga.
Dalam rangka merayakan hari ulang tahun tersebut, mereka mengadakan turnamen futsal dengan titel: Felix and Friends Cup 2022. Open turnamen itu resmi di buka pada Senin 4 Juli 2022 sore, di Gelanggang Olahraga (GOR), Kota Tanjungbalai.
Dijadwalkan, turnamen akan berlangsung selama 4 hari pada 4-8 Juli 2022. Sedikitnya 55 tim ikut ambil bagian pada turnamen yang terbagi pada 2 kategori yakni umum dan usia 17 tahun.
Bahkan peserta yang ikut terlibat tak hanya dari Kota Tanjungbalai, melainkan dari Kabupaten Asahan, Kabupaten Batu Bara dan Kabupaten Labuhan Batu Utara juga turut meramaikan turnamen tersebut.
Puluhan tim futsal dari berbagai daerah di kawasan pesisir timur itu akan memperebutkan total hadiah belasan juta rupiah.
Di temui di sisi lapangan, Ketua Umum Felix and Friends Riqi Samosir SH mengatakan, turnamen tersebut bukan sebagai ajang untuk mencari siapa yang terbaik, melainkan menjadi momentum persatuan antar anak muda dan perekat persaudaraan sesama tim dan klub futsal di kota kerang.
“Kegiatan ini tujuannya untuk mempererat silaturahmi, rasa persatuan pemuda dan antar sesama pecinta olahraga futsal dan tim klub futsal. Intinya, turnamen ini adalah cara kami untuk membangkitkan gairah futsal di kota Tanjungbalai ini,” kata Riqi pada jarrakpos.com.
Riqi juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak yang turut membantu kesuksesan event tersebut. Ia pun merasa bangga dan menyampaikan terima kasih khusus kepada 55 tim yang telah berpartisipasi memeriahkan turnamen futsal Felix and Friends Cup 2022.
“Alhamdulillah, terima kasih dukungan Asosiasi Futsal Kota (AFK) Tanjungbalai, pihak Kepolisian serta para peserta yang antusias. Semoga sampai penutupan nantinya bisa berlangsung aman, lancar dan tidak ada keributan. Tentunya semua ini berkat kerjasama sama yang baik mulai dari panitia, perangkat pertandingan, pemain, ofisial dan para penonton,” tandasnya.
Pembukaan Felix and Friends Cup 2022 resmi di buka oleh Ketua KONI Kota Tanjungbalai Fredi Lizaro Sitorus dan turut dihadiri Kapolsek Datuk Bandar AKP R Sinaga dan Wakil Ketua AFK Tanjungbalai Heru Pratama Irawan Lobo.
Pada pertandingan pembuka bertanding Tim Futsal Bite Snake berhadapan dengan Tim Futsal Anak Ayah yang berakhir dengan skor 3-2.
Adapun pengurus tim futsal Felix and Friend dan unsur Kepanitiaan yaitu:
Ketua – Riqi Samosir. S.H.
Wak Ketua – E. Sidabutar. S.H.
Sekretaris – Obta B. Ginting, S.H.
Ketua Panpel – Raja Nirwansyah
Sekretaris – Reza Pratama
Bendahara – Fajar Taufik Nst
(NISFU SIRAIT).
You must be logged in to post a comment Login