DAERAH
Kompak…!!! Kapolsek Bersama Warga Garawangi Bersihkan Bekas Material Longsor
KUNINGAN, Kuningan.jarrakpos.com – Pasca bencana longsor tebing di atas saluran irigasi Bantarwangi, Desa Garawangi, Kabupaten Kuningan, sejumlah warga desa setempat pada Senin (23/01/2023) pagi langsung melaksanakan kerjabakti membersihkan material longsoran. Material longsoran tanah dari atas tebing ini pada Ahad sore, longsor menutupi saluran air anak Sungai Cisanggarung tersebut. Bencana ini menimbulkan luapan air dan tersumbatnya saluran Bantarwangi. Selain warga, nampak aparat TNI dari Koramil Garawangi dan kepolisian Polsek Garawangi ikut terjun membantu warga membersihkan material longsoran.
Aparatur desa setempat juga ikut ambil bagian bersama warga membuka sumbatan tanah di saluran air itu.
Kapolsek Garawangi, IPTU Deden, yang juga terjun berjibaku mencangkul material longsoran, mengatakan, penanganan sementara dari bencana ini harus segera dilakukan.
“Material longsoran tanah kan menutupi saluran irigasi ini, maka segera harus dibersihkan, agar aliran air kembali normal,” ujarnya. Saluran Bantarwangi ini, imbuh Kapolsek, sangat bermanfaat bagi pengairan lahan pertanian warga di beberapa desa di bagian hilir.
“Jika tersumbat, maka aliran ke lahan-lahan pertanian warga juga ikut berhenti. Jadi harus segera ditangani,” ujarnya.
Sementara, Kepala Desa Garawangi, Haswidi, mengapresiasi kekompakan warganya saat memberikan penanganan sementara agar material longsoran tanah bisa segera dibersihkan.
“Ini penanganan sementara, karena untuk jangka panjangnya tebing ini membutuhkan pembuatan penahan tebing, untuk mengantisipasi longsor,” ujarnya. Karena volume luasan tebing yang memanjang, pihaknya mengaku belum bisa membangun tembok penahan tebing, jika dibiayai oleh pemerintah desa.
“Kita berharap kedepan dari pemerintah daerah bisa membantu untuk pembuatan senderan atau tembok penahan tebing di atas saluran irigasi Bantarwangi ini,” katanya. Menjelang siang, setelah “dikeroyok” oleh warga, akhirnya material longsoran di saluran air Bantarwangi ini bisa dibersihkan. (Agh@n)
You must be logged in to post a comment Login