Connect with us

Sumatera Utara

Untuk Menanggulangi Banjir, PTAR Dan BPBD bentuk Destana Muara Hutaraja

Published

on

Tapsel, (JarrakPos)- Untuk Menanggulangi bencana alam banjir yang pada umumnya terjadi sekali dalam setahun di desa Muara Hutaraja Kec.Muara Batangtoru, PTAR bersama BPBD (Badan Penanggulangan Benca Daerah) kabupaten Tapanuli Selatan membentuk Destana.

Destana singkatan dari Desa Tangguh Bencana dibentuk dari sekelompok orang terlatih dalam menghadapi bencana, baik itu banjir maupun bencana alam lainnya. mereka bisa mendeteksi dan mengantisipasi serta menanggulangi adanya bencana alam.

Pada tahun 2020, Destana Muara Hutaraja dibentuk oleh PTAR bekerjasama dengan BPBD kabupaten Tapanuli Selatan, menyusul daerah tersebut merupakan rawan banjir.

Untuk mengantisipasi dan menangani banjir, Destana Muara Hutaraja dipersiapkan melakukan berbagai langkah antisipasi, seperti membangun pintu air agar air yang meluap dari sungai Batangtoru tidak memasuki paret-paret yang masuk ke permukiman warga .

Advertisement

Selain itu pada tahun 2021 , Destana Muara Hutaraja juga melakukan penanaman pohon waru sepanjang 3 km di bantaran-bantaran sungai untuk mencegah terjadinya erosi dan sekaligus dijadikan sebagai penahan air agar tidak masuk ke kawasan permukiman warga.

Menurut Ketua Destana, Saddam Simbolon, kepada media kemarin, menyebutkan sejak dibentuknya Destana Muara Hutaraja, banjir yang menurut kebiasaannya terjadi sekali dalam setahun , kini sudah tidak terjadi lagi banjir.
Meski demikian pihak Destana juga telah melakukan antisipasi secara tehnis bilamana sewaktu-waktu terjadi banjir.

Antisipasi tersebut dilakukan dengan membangun pintu air pada paret-paret terusan yang masuk ke permukiman warga tujuannya agar air luapan sungai Batangtoru tidak masuk ke permukiman warga.

Kemudian melalui Destana, PTAR juga membangun Bronjong penahan tanggul agar tidak terjadi erosi pada pinggiran sungai.

Advertisement

Dalam program pelatihan pengamanan atau penyelamatan, Destana sudah mengetahui langkah apa saja yang akan dilakukan dalam menyelamatkan korban, bagaimana cara mengangkat korban, mengidentifikasi korban masih hidup atau tidak . Kemudian Destana juga mempersiapkan obat-obatan dalam penanganan korban banjir.

Keterlibatan PTAR dalam program Destana ini adalah memfasilitasi pelatihan dan penyediaan alat antisipasi dan alat penanganan bencana seperti tandu, tenda, obat-obatan, tegas Saddam Simbolon. *(Ali Imran)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]