POLITIK
Sumringah, Warga Cianjur Terima Hewan Qurban Sapi dari Camelia Panduwinata
Jakarta Jarrakpos.com – Momen Hari Raya Idul Adha Warga Cageundang, Sukamaju, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat nampak sumringah, saat mendapatkan hewan qurban sapi dari Calon Anggota DPR RI dari Partai PKB yaitu Camelia Panduwinata, Kamis (29/6/2023).
Pasalnya, mereka akan mendapatkan 1 paket sembako yang dibagikan oleh calon legislator dari partai PKB tersebut. Salah satu tokoh masyarakat K. H Asep Ridwano yang sangat bergembira usai menerima bantuan hewan sapi untuk qurban. Kata K.H Asep banyak warga di Kampungnya berdatangan untuk mengambil dagingnya.
“Banyak warga di Sukamaju, Cianjur yang mendapatkan paket qurban tak henti-hentinya bersyukur ketika menerimanya. Mereka akan memasak dagingnya di hari raya. Terimakasih banyak Ibu Camelia Panduwinata yang turut berbagi rizkynya untuk masyarakat Cianjur di hari Idul Adha,” kata K.H Asep, Kamis (29/6/2023).
Sekedar diketahui, Camellia Panduwinata atau yang di kenal sebagai Teh Camel, belakangan ini menjadi perbincangan publik lantaran story sumbangan sapi kurbannya ke pesantren. Dari storynya, dapat diketahui bahwa artis yang tengah mencalonkan diri sebagai calon legislatif ini memberikan satu ekor sapi untuk kemudian dibagikan ke warga Cianjur.
Meski demikian, tampaknya Teh Camel tidak ingin menjadikan momen ini untuk menjadi ajang politisasi untuk mendompleng suara baginya. Bahkan, ketika dihubungi wartawan lewat telepon selulernya pagi ini (29/6),
Camelia menyampaikan bahwa hal tersebut tak perlu dibesar-besarkan. Menurut Camel dirinya melakukan ibadah qurban karena merefleksikan ketaatan manusia kepada syariat Allah Penguasa Tunggal di alam semesta.
“Ya biasa aja sih, karena itu bukan hal yang besar juga. Jadi saya juga ga arogan ya, karena berkurban kan bukan ajang pamer. Karena kan kalo di surat Al-Hajj ayat 37 itu bukan hewan kurbannya yang sampai ke Allah, tapi ketakwaan kita gitu,” ucap Camelia yang kerap disapa Teh Camel.
Selain itu, Teh Camel juga menambahkan alasan mengirimkan sapi kurban ke Cianjur dikarenakan kepeduliannya kepada warga sekitar, dan adanya beberapa permintaan dari warga sekitar.
“Kalo aku kan emang kalo kurban itu cari tempat yang sekiranya memang membutuhkan support ya, lagi – lagi karena aku peduli sama masyarakat sekitar, biar semuanya bisa merayakan idul adha,” imbuh Teh Camel.
Sementara itu, lewat unggahan media sosial Teh Camel ini, netizen juga membandingkan Teh Camel dengan artis dangdut lain yang tampak arogan karena menyumbangkan hewan kurban. Menurut netizen, Teh Camel terlihat ikhlas membantu dan tidak memiliki keinginan timbal balik ataupun pencitraan saat memberikan hewan kurban.
“Teh Camel iklas membantu danntak memiliki keinginan timbal balik ataupun pencitraan saat memberikan hewan qurban, dia tak seperti pendangdut lain yang arogan menyumbangkan hewan qurban,” sebut netizen.
You must be logged in to post a comment Login