Bengkulu
Kadispora Provinsi Bengkulu Ika Joni: Junjung Tinggi Sportifitas Tanpa Doping
BENGKULU, jarrakpos.com– Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Bengkulu Ika Joni Ikhwan Menghadiri Kualifikasi PON Aceh-Sumut 2024 cabang olahraga Binaraga dan Fitness.
Kualifikasi dilaksanakan di gedung olah raga (GOR) Sawah Lebar Kota Bengkulu sabtu 29 juli 2023.
Dalam sambutannya Ika Joni menyampaikan selamat datang kepada seluruh atlet dan tim serta pata pengurus PBFI seluruh Indonesia
” Selamat datang di Bengkulu , terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada Provinsi Bengkulu menjadi tuan rumah kualifikasi PON Aceh-Sumut cabang olahraga Binaraga dan Fitness ” ucapnya
Ika Jhoni Ikhwan menyampaikan permohonan maaf dari gubernur karena belum dapat hadir dalam pembukaan kualifikasi Binaraga dan Fitness ini.
” Gubernur semestinya dijadwalkan untuk membuka kegiatan ini akan tetapi karena ada berhalangan hadir diwakilkan kepada kami tanpa mengurangi esensi dari penyelenggaraan ini .Atas nama Pemerintahan Propinsi Bengkulu menjadi tuan rumah , kita berharap kedepannya akan semakin banyak lahirnya atlet-atlet dari Bengkulu ” pungkasnya.
Untuk diketahui atlet Bengkulu. Tegar Wicaksono lolos dalam babak kualifikasi ini. Dengan lolosnya Tegat Wicaksono maka Bengkulu mempunyai wakil di PON Aceh-Sumut 2024 cabang olahraga Binaraga dan Fitness. (Red)
You must be logged in to post a comment Login