Connect with us

    NEWS

    BBM Langka, Warga Kota Bengkulu “Ngeluh” ke Soeharto

    Published

    on

    BENGKULU, Jarrakpos.com – Terkait kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) Masyarakat Kota Bengkulu “ngeluh” ke Wakil Ketua (Waka) II DPRD Provinsi Bengkulu, Soeharto, SE, MBA pada resesnya, Rabu (22/11/2023). Masyarakat meminta Soeharto bisa mengatasi persoalan langkanya BBM ini, agar mereka bisa beraktvitas normal kembali.

    Soeharto langsung menanggapi serius keluhan tersebut, bahkan, ia menyampaikan bahwasannya besok pihaknya akan bertemu dengan Pertamina untuk membahas kelangkaan BBM ini.

    “Insyaallah besok saya akan undang Pertamina dan pejabat terkait untuk membahas masalah BBM ini. Setelah pertemuan itu baru bisa kita jawab apa yang menjadi kendala,” ungkapnya.

    Menurutnya memang, persoalan kelangkaan BBM ini harus segera diselesaikan, karena akan menggangu perekonomian masyarakat. Hampir seluruh masyarakat, bahkan bukan hanya Kota Bengkulu bergantung pada BBM, jika BBM langkah jelas masyarakat patah kaki tidak bisa bekerja ataupun aktivitas lain.

    Advertisement

    “Mudah-mudahan dengan adanya pertemuan ini akan ada jalan keluarnya. Saya juga mengajak teman-teman media untuk hadir dalam hering tersebut, agar masyarakat dapat langsung mengetahui jawaban atas dari permasalahan ini,” ucapnya.

    Sebagai wakil rakyat dirinya berupaya maksimal dalam memperjuangkan hak rakyat ini. Ia mengaku akan berjuang keras sekuat tenaga merealisasikan apa yang diinginkan masyarakat, hanya saja jika progresnya lamban artinya ada kendala yang memeang harus dihadapi dengan sabar.

    Ia juga menuturkan, sebelumnya pemerintah Provinsi Bengkulu sudah mengajukan penambahan kuota BBM solar sebanyak 8.571 kilo liter ke BPH migas.(isp/red)

    Advertisement
    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]