Connect with us

NEWS

AKBP Herlina Jabat Kapolres Magelang Kota yang Baru

Published

on

KOTA MAGELANG,jarrakpos.com – Setelah melaksanakan Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) pada Selasa (19/12/2023) pagi, AKBP Herlina, S.I.K., M.H. resmi menjabat sebagai Kapolres Magelang Kota. Dalam Upacara Sertijab yang dipimpin Kapolda Jawa Tengah itu dirinya menggantikan AKBP Yolanda, S.I.K., M.M. yang pindah tugas menjadi Wakapolres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya.

Pada acara Penyambutan dan Pelepasan Kapolres Magelang Kota baru dan lama, AKBP Herlina, S.I.K., M.H. hadir disambut dua Polwan Cilik di gerbang Mapolres Magelang Kota, Rabu (20/12/2023) pagi. Usai mendapat kalungan bunga dan hand bouquet, disambut dengan Tradisi Pedang Pora di halaman depan Mapolres itu.

Usai acara penyambutan, dalam kesempatan perkenalan dengan awak media, didampingi AKBP Yolanda, AKBP Herlina mengucapkan “kulanuwun” (permisi) dan mengenalkan diri. Diungkapkan, dirinya merasa bangga mendapat tugas di Polres Magelang Kota Polda Jawa Tengah.

“Setelah saya bertugas di Kota Pahlawan Surabaya, kini saya mendapat amanah bertugas di kota tempat lahir banyak pahlawan. Semoga saya bisa melanjutkan apa yang telah diprogramkan oleh pejabat lama, bersinergi dengan berbagai elemen masyarakat termasuk dengan para awak media,” ungkapnya.

Advertisement

 

Dok.jarrakpos/fri

AKBP Herlina mohon dukungan seluruh masyarakat untuk menciptakan suasana Kamtibmas Kota Magelang yang sejuk, aman, dan kondusif.

“Dukungan dari teman-teman media tentu saya harapkan. Bagaimana memublikasikan berita yang baik, faktual dan berimbang tentu teman-teman lebih paham. Sehingga masyarakat Kota Magelang ini dapat hidup damai, aman dan tenteram,” ujarnya.

Di kesempatan itu, AKBP Yolanda juga berkenan mengucapkan terimakasih atas dukungan dan kerjasama para awak media selama dirinya bertugas di Polres Magelang Kota. Hanya kesan baik yang ada selama ini atas kerjasama dan dukungan para awak media, serta mohon maaf atas segala kekhilafan dan kekurangan.

“Saya mohon doa restu teman-teman, semoga lancar dalam menjalankan tugas di tempat baru di Polres Metro Tangerang Kota Polda Metro Jaya,” ucapnya. (Fri)

Advertisement

 

 

Editor : Feri

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Warning: Undefined variable $user_ID in /home/jarrakpos/public_html/wp-content/themes/zox-news/comments.php on line 49

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply