Connect with us

DAERAH

Asisten Logistik Kapolri Meresmikan Mako Baru Polres Magelang Kota

Published

on

KOTA MAGELANG,jarrakpos.com – Asisten Logistik (Aslog) Kapolri Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono meresmikan Markas Komando (Mako) baru Polres Magelang Kota Polda Jawa Tengah, Senin (18/12/2023). Sementara Mako lama di depan Mako baru tetap difungsikan karena bangunan itu termasuk dalam kategori bangunan cagar budaya (BCB) yang sudah berdiri sejak 1874.

Selain Aslog Kapolri, hadir dalam peresmian tersebut Kapolda Jateng Irjen Pol Drs Ahmad Luthfi, Forkopimda Kota Magelang, dan sejumlah pimpinan instansi terkait. Mereka disambut oleh Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang, S.I.K., M.M. dan seluruh pejabat utama, para Kasat, Kasi, Kabag, personel Polri dan ASN Polri.

Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang mengatakan, gedung baru ini dibangun mulai 9 Mei 2023 dan berakhir 4 November 2023. Anggaran pembangunan Mako Polres Magelang Kota sebesar Rp 23,9 Milyar, namun realisasi sebesar Rp 23 Milyar.

“Tapi, kami belum memiliki mebeler. Mebeler itu hanya di beberapa ruangan, yakni Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), aula, lobi, serta Ruang Kapolres dan Wakapolres. Kendati begitu, perabotan lama masih dimanfaatkan,” terangnya, Senin (18/12/2023).

Advertisement

Yolanda berharap, Polri kembali membantu pengadaan mebeler pada 2024 mendatang. Dengan begitu, gedung mako yang baru, semakin sempurna. Di depan masih berdiri gedung mako lama, yang nantinya akan dilakukan penataan baru kantor kepolisian agar tidak menakutkan.

Mengingat, gedung mako lama itu merupakan bangunan bersejarah dan masuk dalam kategori bangunan cagar budaya (BCB) yang sudah berdiri sejak 1874. Sehingga bangunan itu tidak bisa dirobohkan, tapi bisa direvitalisasi.

“Harapannya, gedung tersebut bisa dimanfaatkan sebagai Command Center,” ujarnya.

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Lutfi menuturkan, gedung Mako Polres Magelang Kota baru ini menjadi wujud peningkatan layanan Polri. Dengan dibangunnya mako baru ini, harapannya dapat memberikan nuansa baru dalam memberikan suatu pelayanan, khususnya di wilayah hukum Polres Magelang Kota.

Advertisement

 

Dok.jarrakpos/fri

Sementara itu, Aslog Kapolri Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono menjelaskan, gedung mako lama itu semula merupakan Hoofdenschool atau sekolah bagi calon pegawai Bumiputera yang dibuka pada 1878. Hingga akhirnya menjadi Middlebare Opleiding School Voor Inlandsche Ambtenaren (MOSVIA).

Argo Yuwono berharap keberadaan Mako Polres Magelang Kota yang baru dapat mendukung kinerja Polres Magelang Kota dan jajaran.

“Kami berharap anggota Polres Magelang Kota lebih baik lagi memberikan pelayanan lebih maksimal. Terutama dalam menjaga kamtibmas dan penegakan hukum dengan tegas, humanis, dan berkeadilan sebagai wujud terima kasih,” ujarnya.

Aslog Kapolri, Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono berpesan, agar gedung mako baru dapat dirawat dengan semestinya. Dijaga serta dipercantik dengan pohon peneduh dan taman untuk menambah keindahan dan keasrian Mako baru. (Fri)

Advertisement

 

 

Editor : Feri

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Warning: Undefined variable $user_ID in /home/jarrakpos/public_html/wp-content/themes/zox-news/comments.php on line 49

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply