OLAHRAGA
Askab PSSI Langkat Wacanakan Gelar Kepelatihan Berlisensi
Medan – Plt Askab PSSI Kabupaten Langkat Muhammad Syafri SE bergerak cepat dalam melakukan pembinaan organisasi.
Mereka mecanakan menggelar kepelatihan Pelatih dan wasit yang berlisensi. “Pelatih dan Wasit sepak bola di Kabupaten Langkat asih minim yang memiliki lisensi. Karena itu, Askab PSSI Kabupaten Langkat berencana menggelar pelatihan untuk pelatih dan wasit.
”Di Sampang minim sekali pelatih maupun wasit yang memiliki lisensi,” katanya Senin (2/12)
Dia mengutarakan, Askab PSSI Langkat mendorong pelatih dan wasit dari semua klub agar memiliki lisensi.
Pihaknya berencana akan melakukan pelatihan pelatih di akhir tahun. ”Pelaksanaan pelatihan pelatih menunggu rekomendasi dari Asprov PSSI Sumut” tutur Syafri
Pada pelatihan pelatih, lanjut Syafri, pihaknya akan meminta semua klub binaan Askab PSSI Langkat mengirim perwakilannya.
Minimal satu pelatih dan satu wasit untuk masing-masing klub.
”Jadi nanti klub sepak bola sama-sama memiliki pelatih dan wasit yang profesional,” ungkapnya.
Dia berharap, perkembangan sepak bola sesuai dengan target Askab PSSI Langkat
Yakni, bangkit untuk menjadi lebih baik. Menurutnya, klub Langkat pernah menjadi barometer sepak bola di Sumut
”Kami akan usahakan agar ke depannya sepak bola Langkat jauh lebih baik lagi,” tandasnya
You must be logged in to post a comment Login