DAERAH
Bendesa Agung Merasa Puas dan Yakin Kepemimpinan Koster-Ace
Denpasar, JARRAKPOS.com – Ida Pangelingsir Agung Putra Sukahet baik sebagai Bendesa Agung atas nama Majelis Desa Adat dan semua Desa Adat di Bali, juga sebagai Ketua FKUB Bali, atas nama seluruh pemuka pemuka agama baik Hindu, Islam, Kristen Protestan, Katolik, Budha dan Konghucu merasa sangat sangat puas dan yakin dengan kepemimpinan Gubernur Bali Wayan Koster dan Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati alias Cok Ace. Oleh karena itu merasa sangat beruntung dan bersyukur sudah diberikan pasangan pemimpin yang sungguh cerdas, tulus, lurus, sungguh sungguh dan mau bekerja keras dalam membangun Bali, atas dasar Tri Hita Karana yang kemudian dijabarkan kedalam visi misi Nangun Sat Kerthi Loka Bali, yang lengkap menjangkau pembangunan Parahyangan, Pawongan dan Palemahan Bali.
“Ini telah dibuktikan dalam 1 tahun kepemimpinannya, telah diundangkan tiga buah Perda dan akan segera dikeluarkannya lima buah Perda lagi, juga telah dikeluarkannya lima buah Peraturan Gubernur dan akan segera dikeluarkannya delapan Peraturan Gubernur, yang mencakup semua aspek pembangunan di Bali,” bebernya seraya secara khusus Ida Pangelingsir Agung Putra Sukahet saat didampingi Dirut BPR Kanti, Made Arya Amitaba merasa sangat senang dan bersyukur dengan telah diundangkannya Perda No.4 Th2019 tentang Desa Adat dan akan segera dibangunnya Kantor Majelis Desa Adat baik Provinsi maupun Kabupaten/Kota diseluruh Bali. Juga yang sangat membahagiakan adalah akan segera rampung shortcut Denpasar – Singaraja, yang dibangun dengan begitu indah yang akan sangat memudahkan perjalanan Denpasar- Singaraja dan sebaliknya.
Baca juga : Usai Tuntaskan Regulasi Lingkungan, Gubernur Koster Susul “Blusukan”
Selain itu, juga akan segera dimulainya penataan dan pembangunan fasilitas jalan, parkir, tempat berjualan, fasilitas Wantilan dan Gedung di Kawasan Pura Besakih, yang dalam presentasinya ditunjukkan betapa Kawasan Suci Pura Besakih dan Pura Besakih akan menjadi sangat indah, sangat nyaman, tertib dan teratur, tidak semrawut seperti sekarang. “Kita masyarakat Bali tanpa kecuali memang patut merasa beruntung dan bersyukur dengan program Nangun Sad Kerthi Loka Bali yang sungguh akan membangun Bali menjadi tertata dengan bagus dan lebih indah, lebih bersih, membahagiakan, masyarakatnya akan menjadi sungguh menjadi lebih cerdas, lebih sehat, sejahtera, rukun dan bahagia. Kita semua seluruh komponen masyarakat Bali mesti bersatu dan mendukung visi misi Nangun Sad Kerthi Loka Bali,” jelasnya. tim/ama