OLAHRAGA
Binjai Unjuk Kekuatan di Lintasan Atletik
Medan – Kota Binjai unjuk kekuatan di lintasan atletik Pekan olahraga Provinsi Sumatera Utara (Porprovsu) XI 2022. Berlaga di lintasan atletik Unimed Medan, Rabu (2/11)) pagi, para atlet Kota Binjai telah membukukan 8 medali emas.
Hasil dicapai atlet Kota Binjai ini memimpin sementara perolehan medali. Sampai Rabu pagi Kota Binjai meraih 8 emas,7 perak, 3 perunggu.
Pesaing Kota Binjai datang dari Tapanuli Utara (5-1-4), disusul Asahan (4-1-5), Karo (3-5-2), Medan (3-1-4), Deli Serdang (3-1-2) dan Batubara (2-5-3).
Di hari ketiga Rabu pagi, Binjai menambah pundi medali emasnya dari Sri Astuti di nomor lempar cakram dan estafet 4 x100 m putra.
“Kami harap para atlet terus memacu semangatnya”,kata Kabid Olahraga Dispora Binjai Andilala Sitorus.
Sementara, Kontingen Tapanuli Utara (Taput) tampil memukau di cabang olahraga (cabor) atletik. Taput berhasil meraih 5 emas, 1 perak dan 4 perunggu di pertandingan yang digelar di Stadion Mini Unimed tersebut.
Kelima medali emas diraih Jelita Simanullang (tolak peluru putri), Daniel Simanjuntak (5000 dan 10000 meter putra), Siska Simamora (1500 dan 5000 meter putri).
D. Jodi Nainggolan, Ketua Kontingen Taput kepada wartawan mengatakan bahwa mereka berhasil mencapai target yakni 5 emas di cabor atletik.
“Target kita di cabor atletik yakni 5 emas dan itu sudah tercapai. Saya mengucapkan terimakasih kepada atlet,” ujar Jodi didampingi Robin Sianturi, Ketua KONI Taput.
Diakui Jodi, awalnya mereka pesimis bisa meraih target di Porprovsu akibat bencana gempa. Namun karena semangat atlet, apa yang diinginkan dan ditargetkan berhasil diraih.
“Kami berharap atlet yang meraih emas bisa terpilih membela PON Sumut mendatang,” tambah Jodi.
Hasil cabor atletik di hari ketiga yakni di nomor lari 10000 meter putra, emas diraih Daniel Simanjuntak (Taput), perak diraih Firton Lumbantoruan (Binjai), perunggu diraih Arwah Zebua (Medan).
Nomor lari 800 putra, emas diraih M Syahputra (Langkat), Kurnia Ramadhan (Karo) dan perunggu diraih Riswandi Tanjung (Sibolga).
Nomor lempar cakram putri, emas diraih Sri Astuti (Binjai), perak diraih Yolanda Teresia (Medan) dan perunggu diraih Loister Yorike Hutagalung (Taput).
Nomor lari 800 meter putri, emas diraih Siska Simamora (Taput), perak diraih Halimatussakdia (Medan), perunggu diraih Emma Bassa (Deliserdang).
Nomor 4 x 100 estafet putra, emas diraih Binjai, perak diraih Batubara dan perunggu diraih Asahan.
Nomor 4 x 100 estafet putri, emas diraih Asahan, perak diraih Binjai dan perunggu diraih Karo. (malaon)
You must be logged in to post a comment Login