Connect with us

    DAERAH

    Brevet Hirbak Bukti Kemahiran Menembak Taruna Tingkat III/Sermadatar TP 2023/2024

    Published

    on

    MAGELANG,jarrakpos.com  – Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., menyematkan Brevet dan penyerahan Sertifikat Hirbak (Kemahiran Menembak) kepada Taruna Akmil tingkat III/Sermadatar TP 2023/2024 bertempat di Lapangan Pancasila Akmil Magelang. Selasa(5/3/2024).

    Dalam arahannya, Jendral Sidharta sangat berkomitmen dalam meningkatkan kemampuan para taruna, baik kemampuan teknis maupun kemampuan taktis dalam kemiliteran. Salah satu fokus utama adalah kemahiran menembak, kemahiran menembak bagi seorang prajurit TNI AD, sebagai persyaratan dasar utama dalam mendukung tugas di satuan.

    Pencapaian kemahiran menembak dikelompokkan dalam tiga kategori tingkat kemampuan yaitu, tingkat utama, madya, dan pratama. Sebanyak 138 Taruna mendapat brivet menembak utama, 165 Taruna mendapat madya dan 93 Taruna mendapat brivet pratama. Setiap kategori tersebut menjadi penanda prestasi bagi setiap taruna dalam menembak.

    Gubernur berharap kepada para taruna bahwa sertifikat dan Brevet Hirbak yang diterima, haruslah menjadi tanggung jawab yang diemban pada saat penugasan sebagai seorang Perwira TNI AD di masa mendatang.

    Advertisement

    Diakhir sambutan Gubernur mengucapkan selamat kepada para Taruna yang telah meraih prestasi dan hasil membanggakan dalam uji kemahiran menembak TP 2023/2024.(fri)

     

     

    Editor : Feri

    Advertisement
    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]