Connect with us

    DAERAH

    Bupati Sanjaya Puji Gotong Royong Masyarakat Desa Adat Utu

    Published

    on

    Tabanan, JARRAKPOS.com – Mendukung sikap gotong royong masyarakat Desa Adat Utu, Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M, mengapresiasi dan menghadiri langsung Karya Uleman Pemelaspasan dan Pujawali Pura Bale Agung / Puseh Desa Adat Utu didampingi oleh Anggota DPR Komisi IV Made Urip, Anggota DPRD Nyoman Arnawa dan Sekda Tabanan, di Desa Adat Utu, Desa Babahan, Kecamatan Penebel Tabanan (Kamis, 4/11). Acara ini juga dihadiri oleh Muspika Kecamatan Penebel, Camat Penebel, OPD terkait, tokoh masyarakat setempat dan warga Desa Adat Utu. 

    Karya pemelaspasan yang sudah terselenggara sejak tanggal 31 Oktober dan berlangsung selama lima hari tersebut, dilaksanakan dengan semangat gotong royong. 90 persen pendanaan yang digunakan berasal dari swadaya warga Desa Adat Utu, sementara selebihnya sebanyak 36 juta rupiah, menggunakan dana APBD daerah. 

     

    Bupati Sanjaya sangat mengapresiasi antusias masyarakat dalam bergotong-royong melaksanakan karya adat ini. Bagi Sanjaya, penataan, pemangku, serta sarana pendukung upacara semuanya nampak “becik pisan” atau sangat baik, sesuai dengan Sastra. “Karya di desa Adat Utu ini, sudah sesuai dengan Shrada Bhakti, yang artinya melaksanakan yadnya dengan penuh keyakinan, membangun karya secara gotong-royong, sesuai dengan kesastraan Sat Wika Yadnya yang becik pisan,” ujarnya. tim/jp

    Advertisement
    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]