DAERAH
Dandim 0615/KNG, Kukuhkan Ribuan Mitra Babinsa Dari 32 Kecamatan
KUNINGAN, JarrakPos.Com – Sebagai mitra Babinsa, mari kita sama sama mencegah atau potensi dini kerawanan yang akan terjadi di Kabupaten Kuningan ini. Babinsa itu merupakan garda terdepan untuk menjaga NKRI dan kalau bapak ibu Mitra Babinsa adalah garda terdepan bangsa ini, dan kalau kita sudah solid dan kompak Insya Allah kampung halaman kita aman.
Demikian disampaikan oleh Dandim 0615/Kuningan Letkol Inf Bambang Kurniawan saat memimpin Apel Mitra Babinsa Kodim 0615/Kuningan di Lapangan Sepak Bola Kelurahan Ciporang, Kecamatan Kuningan, Kabupaten Kuningan, Selasa (5/9/2023).
Apel Mitra Babinsa Kodim 0615/Kuningan dengan tajuk “Bersama Rakyat TNI Kuat” ini diikuti oleh 5000 peserta dari 32 Kecamatan.
“Kabupaten Kuningan ini terdiri dari 32 Kecamatan, 360 Desa, dan 15 Kelurahan. Untuk menghadapi tantangan besar dalam mengcover wilayahnya yang luas, personil Kodim 0615/Kuningan masih jauh dari ideal untuk mengatasi sejumlah besar kelurahan dan desa ini. Idealnya, satu Babinsa per satu desa atau dua kelurahan, tetapi saat ini satu Babinsa harus menghandle sampai dengan tiga desa,” ungkap Dandim Kuningan.
Oleh karena itu, kata Dandim, kehadiran Mitra Babinsa yaitu untuk memberikan segala informasi yang ada di wilayah Kuningan. Dia juga mengajak masyarakat setempat untuk menjadi Mitra Babinsa dalam menjaga keamanan wilayah. Pihaknya memiliki program di mana setiap Babinsa diwajibkan memiliki 10 orang mitra di setiap RT.
“Dengan potensi Mitra Babinsa sekitar 6 ribu orang, Kami bertekad untuk menjaga keamanan dan kondusifitas Kabupaten Kuningan. Semoga investasi dari luar akan meningkat jika keamanan terjaga, yang pada gilirannya akan membantu mengurangi tingkat pengangguran di wilayah tersebut,” terangnya.
Dalam upaya menjaga keamanan, Dandim 0615/Kuningan Letkol Inf Bambang Kurniawan meminta solidaritas dan kerjasama antara Babinsa dan Mitra Babinsa untuk mencegah dan mendeteksi dini kerawanan yang akan terjadi di Kabupaten Kuningan ini.
“Saya adalah orang yang pertama dan menjadi orang terdepan ketika keamanan di Kabupaten Kuningan ini tidak baik-baik saja atau adanya premanisme yang kian menghantui masyarakat. Saya tidak ingin masyarakat Kuningan diintimidasi atau ditakut takuti oleh segelintir orang,” ujarnya.
Ia menambahkan, prajurit Kodim 0615/Kuningan memang sudah berusia atau berumur tua, akan tetapi mereka mempunyai pengalaman luar biasa di medan tugas, mereka tentunya mampu menganalisa atau mengamati wilayah.
“Saya berharap bapak dan ibu solid untuk menjaga kondusifitas diwilayah, saya juga berharap kehadiran Kodim 0615/Kuningan ini dengan melalui babinsa harus selalu berada ditengah-tengah masyarakat menjadi penghubung kesulitan ataupun keluhan masyarakat dan kami akan bantu untuk mencari solusi terbaik,” katanya.
Dandim menegaskan, pihaknya siap membantu masyarakat manakala mendapat kesulitan ataupun ancaman. Ia meminta agar masyarakat berkoordinasi atau laporan kepada Babinsa.
“Sialahkan datang ke Koramil terdekat, itu adalah rumah rakyat, kalau ada kejadian baik di RT atau RW laporan ke Koramil atau Babinsa, kami pasti akan membantu mencari solusi,” tegas Dandim Kuningan. (Agh@n)
You must be logged in to post a comment Login