DAERAH
Danmentar Brigjen TNI Dwi Sasongko Terima Laporan Kesiapan Latihan Praktik Jabatan (OJT) Taruna Akmil TP 2023/2024
MAGELANG,jarrakpos.com – Danmentar Akademi Militer, Brigjen TNI Dwi Sasongko, S.E., M.H., menerima Laporan Kesiapan Latihan Praktik Jabatan (OJT) Taruna Akmil tingkat IV/Sermatutar TP 2023/2024. Acara penerimaan laporan ini digelar dengan khidmat di Lapangan Mako Mentar Akmil Magelang, pada hari Kamis (11/01/2024).
Dalam amanat tertulis Gubernur Akademi Militer yang dibacakan oleh Danmentar menyampaikan bahwa Latihan OJT, yang direncanakan berlangsung mulai tanggal 12 hingga 25 Januari 2024, akan fokus pada aplikasi materi Kepemimpinan, Metode Pemecahan Persoalan (MPP), Nikgarlat, Dinas Staf, dan CMI. Penerapan materi ini diimplementasikan secara langsung di satuan jajaran Divif 2/VCY Kostrad, jajaran Kodam IV/Diponegoro, dan Skadron 31/Serbu Puspenerbad.
Melalui kegiatan latihan OJT ini, diharapkan para taruna dapat memperoleh gambaran nyata di lapangan mengenai peran, tugas, dan tanggung jawab jabatan seorang komandan setingkat peleton, termasuk berbagai macam persoalan yang mungkin dihadapi.
Danmentar juga menekankan pentingnya para taruna memanfaatkan kesempatan ini untuk mengaplikasikan semua materi yang telah diperoleh di Akademi Militer. Waktu pelaksanaan yang relatif singkat menuntut keterampilan dalam mencapai target latihan yang ditetapkan.
Saat melaksanakan latihan OJT, para taruna diingatkan untuk menunjukkan karakter sebagai seorang calon perwira yang berperilaku baik, baik dalam kedinasan maupun di luar kedinasan, terutama di lingkungan prajurit dan keluarganya.
Sebagai penutup, Danmentar mengucapkan “Selamat Melaksanakan Latihan” kepada seluruh taruna peserta OJT. Beliau mengajak Taruna Akmil untuk berbuat yang terbaik demi keberhasilan tugas dan selalu agar Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan petunjuk, bimbingan dan perlindungan dalam melanjutkan tugas pengabdian terbaik kepada bangsa dan negara tercinta.(fti)
Editor : Feri
You must be logged in to post a comment Login