Connect with us

DAERAH

Dengan Clean The City Jadikan Kuningan Tanpa Sampah

Published

on

KUNINGAN, jarrakpos.com – Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Dinas Lingkungan Hidup menyelenggarakan peringatan Hari Peduli Sampah Nasional tingkat Kabupaten Kuningan, bertempat di Bundaran Cijoho, Kecamatan Kuningan, berbarengan dengan kegiatan Car Free Day (CFD) pada Minggu pagi (26/02/2023).

Kegiatan tersebut berupa gerakan pemungutan sampah yang dimulai dari Bundaran Cijoho, sepanjang Jalan Siliwangi dan berakhir di Taman Kota Kuningan. Dilepas secara simbolis oleh Bupati Kuningan, H. Acep purnama, S.H.,M.H yang didampingi oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Wawan Setiawan, S.Hut., MT.

Peserta gerakan pemungutan sampah di dominasi oleh Komunitas Clean The City (CTC) dan Komunitas Pecinta Sepedah (Kopeah) yang berjumlah kurang lebih 200 orang dimana merupakan Komunitas yang berasal dari Desa Manislor Kecamatan Jalaksana. Turut mendampingi kegiatan tersebut, kepala Desa Manislor, Rusdi Sriwiyata, S.PKP.

Dalam sambutannya, Bupati Acep menyambut baik terselenggaranya Hari Peringatan Peduli Sampah Nasional. Pihaknya mengapresiasi kepada panitia dan peserta gerakan pemungutan sampah.

Advertisement

“Tentunya saya memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Dinas Lingkungan Hidup dan teman-teman dari komunitas Clean The City yang telah menjadi inisiator terelenggaranya acara ini. Kita berharap acara ini dapat menginspirasi masyarakat lainnya dalam kepedulian mereka terhadap lingkungan. Dimana saat ini juga merupakan musim penghujan, kekhawatiran kita terhadap masalah sampah yang menumpuk dapat menyebabkan banjir. Untuk itu, semoga acara ini dapat mengurai permasalahan sampah dan menggugah kesadaran masyarakat, khususnya di area CFD ini” katanya.

Untuk diketahui bersama bahwa Komunitas Clean The City merupakan Komunitas yang terus mengkampanyekan gerakan kebersihan lingkungan. Komunitas ini tersebar di banyak kota dan kabupaten di Indonesia. Salah satu kegiatan rutinnya adalah membersihkan Kota dan Kabupaten di berbagai titik di Indonesia, pada pagi hari selepas peringatan malam tahun baru. (Agh@n)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]