DAERAH
DPW Srikandi PP Bali Raih Prestasi Video Kreatif Berbudaya
Denpasar, JARRAKPOS.com – Adanya Musyawarah Nasional (Munas) II Srikandi Pemuda Pancasila (PP) yang digelar di Depok, Jawa Barat, Munas yang berlangsung sejak 10-12 Desember 2021 ini. agenda memilih ketua umum periode 2021-2026, juga diadakan penyuluhan pendirian Koperasi Primer oleh Kementerian Koperasi dan UKM, dilanjutkan penandatanganan pendirian Koperasi Srikandi Pemuda Pancasila.
Dimana dalam acara Munas tersebut, Ketua DPW Srikandi Pemuda Pancasila (PP), Anak Agung Istri Yuli Savita Sari meraih penghargaan video kreatif berbudaya, dimana dalam isi video tersebut menceritakan kegiatan Srikandi PP Bali yang berbudaya kreatif dan inovatif. “Dalam video tersebut mencerminkan Ormas PP bisa berbudaya dan berkarya,” tegasnya pada Kamis (16/12/2021).
Lanjutnya Yuli, divideo tersebut pihaknya juga menceritakan pembangunan ekonomi hijau Bali, dan diakhir video juga menampilkan kegiatan sosial kemanusian, bahkan ketika video tersebut diputar banyak apresiasi dari peserta Munas. “Kita bersama rekan-rekan menggarap video hanya satu hari, dan kami tidak menyangka hasil video kami banyak disukai oleh peserta Munas hingga menghidupkan suasana,” ucap Yuli didampingi oleh Wakil Ketua DPW Srikandi Bali IGAA Inten Yuliantari.
Yuli juga menjelaskan, kedepan Sikandi PP akan melakukan kaderisasi pemahaman P4 Pedoman Pengahayatan Pengamalan Pancasila. “Artinya, dengan adanya kaderisasi kita harapkan anggota Srikandi bisa mengiplementasikan ke masyarakat,” jelasnya. Selain itu juga Yuli mengatakan, ditahun 2022 Srikandi PP Bali akan menggelar Muswil, mengingat masa jabatan yang akan berakhir, serta menargetkan penambahan anggota PP di Bali hingga 10 ribu KTA dengan syarat sebagai WNI, serta taat dan setia pada Pancasila. tra/JP
You must be logged in to post a comment Login