Connect with us

    DAERAH

    FB Suta Lahirkan Forsuta

    Published

    on

    [socialpoll id=”2522805″]


    Tabanan, JARRAKPOS.com – Berangkat dari keinginan luhur untuk berperan serta secara nyata membangun Tabanan, grup FB Suara Tabanan (Suta) melahirkan sebuah organisasi. Lahirnya organisasi yang bernama Forum Suara Tabanan (Forsuta) tersebut berlangsung dalam acara yang bertajuk Pesamuhan Agung Suara Tabanan yang digelar di Aula Nami Rasa, Desa Sesandan, Tabanan, Minggu (28/10/2018). Acara pesamuhan agung tersebut di hadiri Wakil Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE.,MM, beberapa orang anggota DPRD Tabanan, perwakilan Sekda Tabanan dan berbagai unsur lainnya.

    Dalam laporannya ketua panitia pelaksana I Gusti Putu Arthadana mengatakan bahwa kegiatan ini berawal kesadaran pendiri dan anggota FB Suta untuk ikut berperan serta secara nyata dalam membangun Tabanan. Mengingat selama ini FB Suta lebih dominan berkiprah pada dunia maya khususnya melalui akun FB Suta. “Membangun Tabanan tentu tidak hanya melalui kritik-kritik di medsos. Kedepan, melalui organisasi yang dilahirkan FB Suta, kami akan berperan nyata ikut membangun Tabanan,” ungkapnya.

    Baca juga :

    Advertisement

    https://jarrakpos.com/2018/10/28/momentum-hut-ke-50-eds-berkarya-tebarkan-senyuman-emas-mengisi-kemerdekaan/

    Senada dengan Arthadana, pendiri FB Suta I Wayan Ariasa menambahkan bahwa grup FB Suta sendiri terlahir pada 17 Agustus 2015. Diakuinya, sejak kelahirannya, grup FB Suta ini lebih banyak berkecimpung di dunia maya. “Meski demikian, kami juga sering melakukan aksi nyata. Seperti bedah rumah dan beberapa kegiatan sosial kemanusiaan lainnnya,” sebutnya.

    Ik-9/10/2018

    Sementara dalam sambutannya, Wakil Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE.,MM., menyambut positif lahirnya organisasi yang dimotori oleh grup FB Suta tersebut. Baginya, terlahirnya organisasi ini menandakan bahwa orang-orang yang bernaung pada grup FB Suta ini memiliki keterpanggilan, dedikasi dan tanggung jawab untuk ikut membangun Tabanan. “Saya sangat menanti peran nyata organisasi yang dilahirkan pada mementum bersejarah Hari Sumpah Pemuda ini,,” sebut Sanjaya.

    Baca juga :

    https://jarrakpos.com/2018/10/28/umat-wajib-tangkil-pura-ulun-danu-batur-segera-gelar-karya-agung-danu-kerthi/

    Advertisement

    Dalam kesempatan tersebut Wabup Sanjaya menyerahkan bantuan sebesar Rp. 5 juta yang diterima ketua panitia. Setelah melalui sidang-sidang yang penuh dengan semangat kekeluargaan dan demokratis, selain menghasilkan AD/ART, pesamuhan agung ini berhasil memilih pengurus dengan Manggala Agung I Nyoman Sukarca, Penyarikan Agung I Gusti Putu Arthadana dan Raksabanda I Nyoman Mahardika. Selain itu juga dibentuk empat divisi dengan beberapa bagian-bagian.

    Ik.22/9/2018

    Setelah pengukuhan pengurus oleh Pendiri FB Suta I Wayan Ariasa, panitia juga melakukan pengundian kupon berhadiah. Adapun pemenang utama sebagai berikut. Pemenang I dengan nomer 018928, pemenang II dengan nomer 018923, pemenang III 018997, pemenang IV 018990 dan pemenang V dengan nomer 018106. Selain itu juga diundi untuk 10 pemenang hiburan. Pemenang bisa mengambil hadiah mulai senin (29/10/2018) hingga satu bulan kedepan. (*)

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]