Connect with us

    DAERAH

    Genap Satu Tahun KOMPAS Magelang Makin Eksis

    Published

    on

    MAGELANG – Komunitas Musik Pados Sedulur atau dikenal dengan nama KOMPAS merayakan ulang tahunnya yang ke-1. Peringatan setahun berdirinya komunitas pecinta musik ini dilaksanakan di RM Palem Raja, Tidar Sawe, Tidar Selatan, Magelang Selatan, Kota Magelang, Jawa Tengah, Minggu (19/09/2021).

    Menurut Admin grup WhatsApp (WA) KOMPAS, Narwan mengatakan bahwa komunitas penggemar musik tersebut didirikan atas niat baik. Yaitu menjadi wadah komunikasi dan paseduluran (persaudaraan).

    Dok.jarrakpos/fri

    “Komunitas ini kami dirikan untuk para pecinta musik di Magelang Raya khususnya. Baik mereka yang suka dengan lagu-lagu lawas maupun baru dari semua jenis musik,” katanya.

    Narwan menjelaskan, meskipun hanya sebuah komunitas KOMPAS tetap berazaskan Pancasila dan menjunjung tinggi nilai-nilai budaya masyarakat Indonesia. Sehingga di komunitas ini tetap mengedepankan kekeluargaan dalam berbagai aktivitas dan komunikasi.

    “Jadi di KOMPAS ini bebas namun tetap terbatas. Artinya bebas dalam berkomunikasi, menyalurkan hobi menyanyi, bermusik, atau berkegiatan. Meskipun tidak memiliki kepengurusan, namun dalam melaksanakan kegiatan selalu dimusyawarahkan lebih dahulu,” jelasnya.

    Advertisement

    Dalam sambutannya sebagai Admin grup WA KOMPAS, Narwan berpesan kepada anggota komunitas untuk selalu rukun. Diharapkan tidak membuat grup di dalam grup dengan anggota yang sama.

    “Ini agar KOMPAS tetap solid, tetap eksis, tidak ada yang lebih tinggi, semua sejajar, semua sama. Yang membedakan hanyalah usia, maka etika ketimuran tetap dijaga. Seduluran salawase, bersaudara selamanya,” tegasnya.

    Dok.jarrakpos/fri

    Narwan berharap ke depan KOMPAS semakin berkembang dan eksis. Serta memiliki berbagai kegiatan sosial dan bermanfaat bagi masyarakat.

    “Jadi tak sekedar menyalurkan hobi bermusik, tapi memiliki tujuan yang mulia. Bermanfaat bagi orang lain dan bagi masyarakat,” pungkas Narwan. (Fri)

    Advertisement
    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply