Connect with us

    POLITIK

    Giliran Gerbong Lima Parpol di Jembrana Deklarasi Dukung Paket “Tambala”

    Published

    on

    [democracy id=”10″]


    Jembrana, JARRAKPOS.com – Hingga saat ini kursi panas Bupati dan Wakil Bupati Jembrana semakin sengit diperebutkan. Padahal dari kubu PDI Perjuangan belum juga ada nama Paslon yang direkomendasikan. Namun Tampaknya Pilkada Jembrana mulai menghangat, karena ada aksi dukung mendukung yang makin mencuat. Sebelumnya Koalisi Jembrana Maju (KJM) dideklarasikan oleh tujuh partai politik non PDIP di Jembrana, Senin (27/1/2020) untuk menghadapi dan mengeroyok partai besar. Kini pada Minggu (16/2/2020) giliran dari gerbong lima partai politik (Parpol) di luar parlemen baik PAN, Partai Berkarya, Partai Garuda, PBB dan PKPI mengadakan pertemuan di Pantai Pebuahan, Desa Banyubiru, Negara.

    1bl-ik#8/2/2020

    Pertemuan yang juga dihadiri I Nengah Tamba dan I Nengah Nurlaba ini, ingin mendorong pasangan ini untuk terus maju dan sepakat memberi dukungan deklarasi kepada kedua tokoh ini untuk menjadi pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Jembrana. I Nengah Tamba didukung sebagai Bacabup dan I Nengah Nurlaba didukung sebagai Bacawabup atau bisa disebut paket “Tambala” dalam Pilkada 2020. I Nengah Nurlaba lewat ponselnya saat dikonfirmasi mengatakan setelah ini akan ada survey yang akan dilaksanakan mulai Senin (17/2/2020).

    Di sisi lain, sebagai warga Jembrana Nurlaba mengaku selalu siap mengabdi untuk kemajuan Jembrana. “Kami siap untuk Jembrana jika didukung,” jelasnya. Sebelumnya tujuh parpol melaksanakan deklarasi untuk KJM, yaitu Golkar ,Gerindra, Demokrat, PPP, Nasdem, Perindo dan PKS. Ketujuh Parpol ini mendeklarasikan diri membuat Koalisi Jembrana Maju dalam Pilkada 2020 yang akan berhadapan dengan PDIP. Sebagai calon bupati ada tiga kandidat, diantaranya Ketut Widastra, Nengah Tamba, I Made Prihenjagat.

    3bl-ik#5/2/2020

    Sebagai bakal calon wakil bupatinya, yakni I Komang Adiyasa , Made Dwi Masti, H Nasrun, Nengah Nurlaba, I Gede Budi Santosa dan I Made Hendra Winata. Semua bakal calon yang hadir sepakat menunggu proses serta tahapan dari Koalisi Jembrana Maju sampai paket bakal calon akan diumumkan pada Maret 2020 oleh Partai Koalisi dalam acara Deklarasi. tim/mas/ama

    Advertisement
    Continue Reading
    Advertisement
    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]