Connect with us

NEWS

Ini Presidenku “Mandalika Nusa Tenggara Barat Akan Jadi Sirkuit Moto GP 2021”

Published

on

Bogor.Jarrakpos.com. Tiga sepeda motor balap terparkir di halaman Istana Bogor, kemarin. Salah satunya yang hitam sangar ini, akan saya tunggangi di ajang balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat tahun 2021.

“Hehehe,sambil tersenyum, Tentu saya hanya bercanda akan ikut balapan, Tapi pertandingan MotoGP, ajang balap motor bergengsi ini, benar-benar akan dilangsungkan di Indonesia dua tahun mendatang” ungkap Presiden Jokowi.

“Saya sudah bertemu dengan Carmelo Ezpeleta, bos Dorna, organisasi penyelenggara balapan MotoGP yang datang ke lstana Bogor untuk memastikan bahwa kita siap, baik dalam organisasi mau pun infrastrukturnya” tambahnya.

Sebelumnya, Dorna telah melakukan penandatanganan kerja sama penyelenggaraan MotoGP dengan Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) pada awal tahun ini.

Advertisement

Indonesia sudah berpengalaman menggelar ajang olahraga internasional seperti Asian Games dan Asian Para Games beberapa waktu lalu yang sukses.

MotoGP Indonesia 2021 akan menggunakan konsep berupa sirkuit jalanan di kawasan wisata Mandalika yang indah.

Sumber : Ketum BPI KPNPA RI
Editor : kurnia

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]