Connect with us

Bengkulu

Irwan Eriadi Ingatkan Perusahaan Bayar THR Tepat Waktu

Published

on

Bengkulu , Jarrakpos.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu Irwan Eriadi mengingatkan perusahaan di daerah ini untuk membayarkan tunjangan hari raya (THR) kepada para pekerjanya secara penuh dan tepat waktu.

Dikatakannya, sesuai dengan Surat Edaran (SE) Menaker Nomor M/2/HK.04/III/2024 tentang pelaksanaan pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) Keagamaan Tahun 2024 bagi pekerja maupun buruh perusahaan. Dimana Perusahaan diwajibkan untuk memberikan THR H-7 Lebaran dan tidak dapat dicicil.

“Sebagai anggota dewan, saya ingatkan agar perusahaan yang ada diwilayah Provinsi Bengkulu ini untuk memberikan hak-hak karyawan sesuai dengan yang telah ditetapkan,” kata Edi Ramli sapaan akrab Irwan Eriadi.

Lebih lanjut ia mengatakan, bahwa di bulan Hari raya Idhul Fitri banyak sekali karyawan yang ingin membeli pakai baru anak-anaknya dan kebutuhan sehari-harinya.

Advertisement

“Jadi ketika ada perusahaan yang tidak menuaikan kewajibannya saya minta untuk diberikan sanksi oleh Disnaker sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ujarnya.

Ia Juga meminta, Pemerintah Daerah untuk mendirikan posko layanan pengaduan THR. Dengan adanya posko ini nantinya dapat memberikan informasi seputar THR.

“Kita berharap pemerintah daerah melalui Dinas terkait dapat memastikan bahwa setiap karyawan ini mendapat THR,” tukasnya (adv).

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]