DAERAH
Kadisporasu : FGD Jadi Pola Pikir Membangun dan Berkarya
Medan – Era digital sudah bukan lagi perkara masa depan, namun sudah menjadi realita bagi populasi dunia. Perkembangan teknologi yang terus meningkat tajam dari tahun ke tahun pun sebenarnya dilakukan demi mengimbangi kebutuhan manusia akan teknologi yang semakin besar.
Dalam setiap aspek kehidupan, selalu ada teknologi digital yang membantu sehari-hari, menjadikan aktivitas lebih efisien.
Dan, perkembangan digitalisasi saat begitu berkembang pesat, sehingga semuanya tentu tidak bisa menghindarinya.
“Kita tidak bisa menghindari dunia digitalisasi, kalau dihindari kita akan terpuruk, dan yang harus kita lakukan adalah menyiasati supaya bermanfaat”, kata Kadisporasu Tuahta Ramajaya Saragih saat membuka Focus Group Diccusion (FGD) menyambut Hari Sumpah Pemuda ke 99 tahun 2022, di Medan, Selasa (18/10)
Acara ini dihadiri Kabid PPO Disporasu Budi Syahputra SPd, MSi, Kabid Layanan Kepemudaan Fahri Azhari S.STP MSP dan KUPT PPLP Sumut Apri Sugiarto. Kegiatan melibatkan 300 peserta dari kalangan mahasiswa dan pemuda.
Sebagai narasumber, Pangdam I/BB, Mayjen TNI Achmad Daniel Chardien SE MSI, Kapoldasu Irjen Pol Drs RZ Panca Putra S, MSi, tokoh pemuda Sakhyan Asmara, Mayjen (purn) Muhammad Hasyim, Ade Jona Prasetyo (HIPMI) dan lainnya.
Pada kesempatan itu, Kadisporasu menyebutkan, Sumut bersama Aceh menjadi tuan rumah PON tahun 2024. Untuk itu, katanya, Pemprovsu mengajak generasi muda memanfaatkan momentum penyelenggaraan PON XXI tahun 2024 sebagai ajang menyukseskan pesta multieven.
“Nah, melalui FGD ini diharapkan dapat membentuk pola pikir yang membangun dalam melahirkan kemajuan dalam berkarya” katanya
FGD ini sendiri, untuk meningkatkan kesadaran generasi muda akan pentingnya peran pemuda dalam menciptakan perubahan dan kemajuan bangsa Indonesia. Dan dapat memotivasi pemuda Sumut bersatu membangun bangsa menuju bangsa Indonesia yang aman dan bermartabat.
“Ide, gagasan serta kreativitas untuk menciptakan mahakarya dalam membantu menyukseskan PON XXI tahun 2024”, kata ketua panitia Raikhana Syahbi SE
You must be logged in to post a comment Login