Connect with us

NEWS

Kajati Ade Resmikan Balai Restorative Justice Kertha Gosa

Published

on

KLUNGKUNG(jarrakpos.com) – Rabu, 20 April 2022, Kepala Kejaksaan Tinggi Bali, Ade T Sutiawarman, meresmikan Rumah Restorative Justice Kejari Klungkung yang diberi nama Balai Restorative Justice Kertha Gosa. Hadir dalam peresmian Rumah Restorative Justice yang Ketiga di Propinsi Bali ini yaitu Kepala Kejaksaan Negeri Klungkung, Shirley Manutede, SH. MHum, Bupati dan Wakil Bupati Klungkung , I Nyoman Suwirta dan I Made Kasta, serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Klungkung, Kepala Rutan, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Adat Kabupaten Klungkung.

Kajati Bali dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pelaksanaan perdamaian dalam penyelesaian perkara pidana merupakan implementasi dari budaya lokal bangsa Indonesia yang mengedepankan musyawarah untuk mufakat. Dalam rangka melestarikan budaya hukum bangsa Indonesia yang tersebut , untuk menjaga kedamaian dan harmoni dalam masyarakat, maka pembentukan Rumah Keadilan Restoratif untuk membantu penyelesaian perkara pidana tertentu yang ringan sifatnya merupakan suatu keniscayaan yang harus diwujudkan. Bagi masyarakat Kabupaten Klungkung, semoga melalui rumah ini dapat menambah pengetahuan dan pemahaman secara komprehensif tentang manfaat dari penyelesaian tindak pidana melalui konsep restorative justice. Kajati Bali meminta kepada seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Klungkung untuk, menjaga, merawat dan menumbuh kembangkan eksistensinya, agar rumah restoratif justice ini dapat terus berkontribusi dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.(gus)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]