Connect with us

    Jawa Barat

    Kakanwil Kemenkumham Jabar (Andika) dan Pimti Pratama berikan Arahan kepada 37 Taruna/I Poltekip

    Published

    on

    JARRAKPOS.COM – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Barat R. Andika Dwi Prasetya didampingi Pimpinan Tinggi (Pimti) Pratama berikan arahan kepada Taruna/Taruni yang melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di lingkungan Kanwil Kemenkumham Jawa Barat. Pengarahan pun diberikan di Ruang Saharjo, pada hari ini Selasa, (30/05/23).

    Tampak hadir Kepala Divisi Administrasi Anggiat Ferdinan, Kepala Divisi Keimigrasian Yayan, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kusnali dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Andi Taletting Langi serta 37 Taruna/Taruni Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip).

    Mengawali arahan pembuka PKL, Kakanwil Kemenkumham Jabar R. Andika Dwi Prasetya mengatakan, “Jadilah insan pemasyarakatan yang sejati yang membawa manfaat, buktikan dan tunjukanlah bahwa anda adalah kader terbaik. Ada 3 pesan penting yang akan disampaikan yaitu

    1. Pahami arti program PKL yang diselenggarakan oleh Poltekip;

    Advertisement

    2. Cintailah organisasi, tanamkan rasa memiliki;

    3. Kembangkan diri, ada kemauan untuk belajar ilmu yang bermanfaat baik bagi organisasi, diri sendiri dan masyarakat.” katanya.

    Kemudian, Anggiat Ferdinan selaku Kepala Divisi Administrasi pun memberikan arahan dan menekankan, “Implementasikanlah dan terapkanlah ilmu yang kalian telah dapatkan. Ilmu pendidikan dan ilmu pekerjaan akan kalian temukan perbedaan-perbedaan di lapangan. Jangan ada catatan/raport merah, jika ada maka akan diberikan sanksi tegas.” tekannya.

    Lebih lanjut, Kepala Divsii Keimigrasian Yayan pun menambahkan, ”Berkomitmenlah dan syukuri kepada Tuhan bahwa kalian telah ada di titik ini. Cintailah orangtua dan camkan bahwa masih banyak orang-orang yang menginginkan pekerjaan yang kalian emban sekarang. Berikanlah yang terbaik bagi organisasi.” tambahnya.

    Advertisement

    Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Andi pun memotivasi seraya berkata, “Jagalah kelakuan dan berperilakulah yang baik. Janganlah bermalas-malasan, usahakan selalu disiplin dan berkomitmen serta berintegritas.” katanya.

    Kusnali selaku Kepala Divisi Pemasyarakatan itu menegaskan, “Tetap jagalah integritas, disiplin dan selalu ikuti arahan pimpinan serta jaga nama baik pribadi dan organisasi serta nama baik kampus kalian. Bersyukurlah dan jalankanlah perintah yang didapat. Jadikanlah dirimu sebagai contoh/role model bagi yang lainnya.” tegasnya.

    Kakanwil Kemenkumham Andika pun menambahkan, “Apa yang kalian dengar, tangkap, rasakan sekarang maka kalian buatkanlah itu menjadi suatu laporan. Jadikanlah itu bekal kalian untuk melangkah ke depan. Semoga kegiatan PKL berjalan dengan baik dan lancar.” pungkasnya.

    Advertisement
    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]