Connect with us

    NEWS

    Kapolres Buleleng Bali di Mutasi

    Published

    on

    Jarrakpos.com. Kepolisian Republik Indonesia (Polri) melakukan rotasi jabatan dan sejumlah perwira setingkat Kapolda dan Kapolres. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi sejumlah perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) yang menjabat di lingkungan Korps Bhayangkara pada Selasa 21 Juni 2022.

    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan rotasi dan mutasi jabatan di sejumlah posisi Kapolres . Hal itu tertuang dalam surat telegram Nomor: ST/1215/VI/KEP./2022, dan ST/1216/VI/KEP./2022, per tanggal 20 Juni 2021 yang ditandatangani oleh As SDM Polri atas nama Kapolri.

    Rotasi itu tercantum dalam lima surat telegram (ST) yang diterbitkan. Total ada tiga Kapolda dan 121 Kapolres yang digeser dan menempati jabatan baru. Dua diantaranya di Jajaran Polda Bali, dua jabatan Kapolres mengalami pergeseran, dimana polisis Kapolres Buleleng AKBP Andrian Pramudianto, S.I.K.,S.H.,M.Si., akan digantikan AKBP I Made Dhanuardana,S.I.K.,M.H., yang sebelumnya menjabat Kapolres Klungkung.

    Adapun jajaran Kapolres yang dirotasi adalah Kapolres Tapanuli Utara yang nanti akan dijabat AKBP Johanson Sianturi. Lalu, Kapolres Simalungun nantinya dijabat oleh AKBP Ronald Fredy Christian Sipayung.

    Advertisement

    Andrian Pramudianto yang telah bertugas hampir 15 bulan di Buleleng dipercaya memangku jabatan sebagai Kapolres Rokan Hilir Riau (Rohil) Polda Riau menggantikan AKBP Nurhadi Ismanto, S.H,S.I.K. Sementara Dhanuardana digantikan oleh AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K, S.H yang sebelumnya bertugas di Polda DI Yogyakarta.

    Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasi Humas) AKP I Gede Sumarjaya saat dikonfirmasi membenarkan rotasi jabatan pucuk pimpinan di Jajaran Polres Buleleng, “Benar, beliau ke Riau dan rotasi atau pergantian jabatan merupkan hal biasa di tubuh polri sebagai penyegaran organisasi dan peningkatan karier,” ujarnya.

    AKBP Andrian Pramudianto selama bertugas di Kabupaten Buleleng telah mencatat sejumlah keberhasilan didalam penanganan perkara, bahkan saat penanganan pandemi Covid-19 juga terus bergerak termasuk memberikan bantuan langsung kepada masyarakat yang membutuhkan.

    Kemudian, Kapolres Banjar akan dijabat AKBP Bayu Catur Prabowo. Kapolres Solok Kota Kota akan dijabat AKBP Ahmad Fadilan. Kapolres Aceh Barat Daya nantinya dijabat oleh AKBP Dhani Catra Nugraha.

    Advertisement

    Selanjutnya, Kapolres Aceh Selatan dijabat AKBP Nova Suryandaru. Kapolres Tanjung Balai AKBP diemban Ahmad Husuf Afandi. Lalu, Kapolres Nias dipimpin AKBP Luthfi. Kapolres Bukit Tinggi akan diduduki AKBP Wahyunu Sri Lestari.

    Kapolres Sawahlunto akan dijabat AKBP Purwanto Hari Subekti. Kapolres Solok Selatan diisi AKBP Arief Mukti Surya Adhi Sabhara. Kapolres Dumai diduduki AKBL Nurhadi Ismanto. Kapolres Buleleng dijabat AKBP I Made Dhanuardana.

    Lalu, Kapolres Kampar dijabat AKBP Didik Priyo Sambodo. Kapolres Ogan Ilir akan ditempati AKBP Andi Baso Rahman. Kapolres Musi Banyuasin dijabat AKBP Siswandi. Kapolres Purworejo diemban oleh AKBP Muhammad Purbaja.

    Kapolres Gunungkidul ditempati AKBP Edy Bagus Sumantri. Kapolres Tuban dijabat AKBP Rahman Wijaya. Kapolres Sumenep diduduki AKBP Edo Satya Kentriko. Kapolres Singkawang dipimpin AKBP Arwin Amrih.

    Advertisement

    Kapolres Lamandau Polda Kalteng akan diisi oleh AKBP Bronto Budiyono. Kapolres Maluku Barat Daya dijabat AKBP Pulung Wietono. Kapolres Raja Ampat diisi oleh AKBP Edwin Parsaoran. Kapolres Merauke diemban oleh AKBP Sandi Sultan.

    Kapolres Intan Jaya dijabat AKBP Mikranuddin Syahputra. Kapolres Nduga diisi AKBP Rio Alexander Panelewen. Dan Kapolres Deiyai dijabat oleh AKBP Arief Kristanto.(red /kur)