DAERAH
Kejari Tanjung Balai Di Minta Usut Sampai Tuntas Dugaan Mega Korupsi Dinas Pendidikan
TANJUNG BALAI – Terkait isu yang beredar saat ini telah terjadinya Mega korupsi besar besaran dilingkungan Dinas Pendidikan Tanjungbalai menjadi sorotan tokoh tokoh masyarakat Tanjungbalai.
Salah seorang tokoh masyarakat Tanjungbalai Yusup yang juga saat ini sebagai LAMHAI ( lembaga adat masyarakat hukum Indonesia) kepada wartawan, Selasa (9/7/2024) mengatakan, kalau memang benar isu yang menyebutkan telah terjadi Mega korupsi dilingkungan dinas Pendidikan Tanjungbalai, pihak hukum harus mengusutnya sampai tuntas.
“Kita minta pihak hukum salah satunya Kejari (kejaksaan negeri) Tanjungbalai harus jemput bola. Kita menduga, bukannya hanya jual beli proyek dan penerimaan uang fee dari realisasi pelaksanaan proyek saja yang terjadi. Dugaan korupsi terhadap dana BOS juga telah dilakukan oknum oknum ASN dinas Pendidikan Tanjungbalai,” ujar Yusup.
Oleh karena itu lanjut Yusup lagi, Kejari Tanjungbalai yang saat ini di nakhodai pemimpin baru harus bisa memberantas dugaan Mega korupsi dilingkungan dinas pendidikan tersebut.
“Karena dugaan korupsi itu terjadi di sektor bidang pendidikan. Tidak mungkin ada asap kalau tidak ada apinya. Kita tidak ingin gara gara ulah oknum oknum yang tidak bertanggung jawab ini, dunia pendidikan di Tanjungbalai bisa hancur,” tegas Yusup.
Kadis Pendidikan Tanjungbalai Mariani,S. Si. M. Si saat ini dikonfirmasi, Selasa (9/7/2024) via telepon selular whatsappnya mengatakan, tidak ada jual beli proyek dilingkungan dinas pendidikan.
“Kami tidak ada memperjual belikan proyek pak, kami juga tidak menerima buang fee dari setiap realisasi pelaksanaan pekerjaan. Kepada setiap PPTK pelaksanaan pekerjaan, saya sudah mewanti wanti mereka. Kalau ada pelaksanaan pekerjaan yang tidak sesuai spesifikasinya, harus dibongkar. Tidak toleransi bagi siapapun kalau memang pelaksanaan pekerjaan itu terjadi penyimpangan,” ujar Mariani.
Sebutnya lagi, kalau memang bapak bapak ada menemukan penyimpangan dari setiap pelaksana pekerjaan dilingkungan Dinas Pendidikan Tanjungbalai, secepatnya laporkan kepada saya,” pungkasnya. (Surya)
Teks gambar : Tokoh masyarakat dan juga Ketua LAMHAI Tanjungbalai Yusup
You must be logged in to post a comment Login