Connect with us

    DAERAH

    Kepala Bappenas RI Sebut Hendi Layak Dapat Lifetime Achievement

    Published

    on

    SEMARANG, jarrakpos.com | Pencapaian Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi untuk pembangunan yang dilakukan di daerahnya mendapat pujian dari Menteri PPN / Kepala Bappenas RI, Suharso Monoarfa. Pujian tersebut diberikan setelah Kota Semarang terus dinobatkan sebagai daerah dengan pembangunan terbaik di Indonesia.

    Tak tanggung – tanggung, Suharso Monoarfa bahkan menyebut Wali Kota Semarang yang akrab disapa Hendi itu layak mendapatkan Lifetime Achievement, atau penghargaan seumur hidup. Hal itu disampaikan pada kegiatan Pemberian Piagam Penghargaan Pembangunan Daerah 2021 di kantor Bappenas, Jalan Taman Untung Suropati, Jakarta Pusat, Kamis (25/11/2021).

    “Ini Wali Kota Semarang. Kota Semarang ini sudah tiga berturut – turut nomor satu. Mudah – mudahan benar – benar bisa menjadi contoh terbaik bagi daerah – daerah lain,” tutur Suharso Monoarfa. “Dan mudah – mudahan juga Kita bisa punya lifetime achievement (penghargaan seumur hidup) untuk anda (Hendi) nantinya. Selamat ya,” imbuhnya.

    Dalam kesempatan tersebut, Menteri PPN / Kepala Bappenas RI itu pun secara langsung menyerahkan sebuah piala kepada Hendi, sebagai tanda apresiasi atas pencapaian dalam Penghargaan Pembangunan Daerah 2021.

    Advertisement

    Adapun Penghargaan Pembangunan Daerah di tahun 2021 menjadi penghargaan ketiga yang diterima Hendi pada ajang yang sama. Sebelumnya, Kota Semarang jug dinobatkan sebagai yang terbaik dalam pembangunan daerah pada tahun 2019 dan 2020.

    Sementara itu, atas pujian yang diberikan oleh Suharso Monoarfa, Hendi sendiri justru merendah dengan menyebutkan bahwa tidak ada yang spesial dalam pembangunan di Kota Semarang. Dirinya menekankan bahwa seluruh pemerintah daerah di Indonesia memiliki komitmen yang sama dengan Pemerintah Kota Semarang, dalam membangun wilayahnya masing – masing.

    “Kami mewakili masyarakat Kota Semarang menyampaikan terima kasih atas penghargaan ini. Ini bonus buat warga Semarang. Tapi untuk pembangunan yang dilakukan di Kota Semarang sepertinya sama dengan daerah – daerah lain. Modal kami hanya kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas,” pungkasnya.

    “Kerja keras artinya disiplin. Pekerjaan hari ini selesai hari ini. Kerja cerdas, problematika begitu banyak, keuangannya tidak mencukupi maka harus cerdas memilih prioritas untuk kepentingan Kota Semarang. Terakhir, kerja ikhlas artinya kalau teman-teman bekerja dapatnya dua, selain gaji dan tunjangan, kalau ikhlas juga mendapat pahala dari Allah,” terang Hendi.

    Advertisement

    Di sisi lain, pada hari yang sama, di tingkat regional, Hendi sendiri juga kembali mendapatkan apresiasi pada anugerah Jawa Pos Radar Semarang 2021 (Radar Semarang Award). Hendi yang berhalangan hadir karena berada di Jakarta, menerima penghargaan dengan diwakili oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Kesra Kota Semarang, Widoyono.

    Hendi mendapat penghargaan untuk kategori Kepala Daerah yang Responsif terhadap Pengaduan Masyarakat. Wali kota Semarang tersebut dinilai responsif terhadap pengaduan masyarakat dengan indikator penanganan aplikasi lapor Hendi, media sosial, serta aktivitasnya melakukan blusukan menyambangi warga secara langsung. (td/JP).

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]