Connect with us

    EKONOMI

    Kupas Tuntas Pertanian, Aspehorti Luncurkan Klinik Agribisnis

    Published

    on

    Ket foto : Aspehorti Bali meluncurkan Klinik Agribisnis saat Festival Agribisnis ke-7 tahun 2018.


    Denpasar, JARRAKPOS.com – Asosiasi Pelaku Usaha Hortikultura (Aspehorti) Bali meluncurkan Klinik Agribisnis saat Festival Agribisnis ke-7 tahun 2018 di Lapangan Niti Mandala Renon Denpasar. Klinik Agribinis akan mengulas tuntas pertanian mulai pembibitan, budidaya hingga hasil olahannya. “Program ini dalam meningkatkan wawasan mayasarakat dalam bidang pertanian dan pengembangan usahanya,” kata Ketua Umum Aspehorti Bali Ir. I Wayan Sugiarta di Denpasar, Minggu (29/7/2018).

    Hal itu disampaikan ketika penutupan Festival Agribsinis yang mampu mengumpulkan transaksi penjualan sebesar Rp750 Juta, tahun lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya hanya Rp500 Juta. Untuk itu, pihaknya memberikan edukasi khusus pengenalan beragam jenis tanaman dan hasil pertanian. “Upaya ini agar sejak dini mereka mengenal dunia pertanian maupun mencintai profesi petani,” ujarnya.

    Ajang tersebut mendorong adanya generasi pendatang yang menekuni dunia pertanian dengan memanfaatkan kemajuan teknologi. Dengan demikian, terlahirnya petani sukses dan mampu hidup mapan. Sementata itu, Kepala TK Kumara Jaya Nyoman Sari menambahkan, kegiatan Aspehorti ini dapat menambah wawasan anak-anak dan mengenal langsung beragam tanaman dan hasil panen petani. Mereka nampak antusias mendengarkan penjelasan dari fasilitator Aspehorti menjelaskan beragam jenis tanaman.

    Advertisement

    Menurutnya, ajang model tersebut memang tepat mengajak anak-anak berkeliling karena dalam satu tempat dapat ditemui beragam tanaman maupun hasil panennya. Ia mengakui, anak didiknya sebelum terjun kelapangan sudah diberikan teori terlebih dahulu. Metode itu agar mempercepat respon siswa dengan menyeimbangkan pengetahuan dengan pengalaman langsung datang ke lapangan. “Kami juga akan mengajak ke perkebunan langsung sambil memperkenalkan keindahan dan kerja keras petank bekerja di kebun,” tutupnya. aya/ama

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]