Connect with us

POLITIK

Lampaui Target, PDI Perjuangan Kuasai 70% Kursi DPRD Tabanan

Published

on


Tabanan, JARRAKPOS.com – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tabanan, I Komang Gede Sanjaya menegaskan prestasi yang diraih didukung banyak faktor salah satunya gencarnya program satu jalur, sehingga masyarakat sangat memahami asas mamfaat dari program tersebut. Karena itu, PDI Perjuangan di Kabupaten Tabanan perolehan kursi meningkat dari sebelumnya sebanyak 22 kursi menjadi 28 kursi. Jumlah kursi ini melampaui target yang awalnya ingin meraih tambahan perolehan dari lima menjadi enam kursi. “Rakyat ternyata sudah cerdas melihat asas mamfaat pembangunan itu. Karena visi misi pak gubernur Nangun Sat Kerhi Loka Bali, visi Tabanan Serasi, Visi Nawacita ini betul-betul menyentuh masyarakat. Jadi inilah efeknya, efeknya asas mamfaat jadi rakyat itu sudah cerdas,” ungkapnya di Tabanan, Kamis (2/5/2019).

.

Komang Sanjaya menyampaikan apresiasi karena kemenangan yang diraih PDI Perjuangan telah didukung seluruh pihak utamanya masyarakat Tabanan serta simpatisan dan struktur partai yang duduk di DPP seperti Made Urip hingga pengurus partai terbawah. Peningkatan perolehan suara di Pemilu lima tahun lalu sebesar 55% dan ketika Pilkada dimana pasangan Eka-Jaya meraih kemenangan 64% dan kemenangan meningkat saat maju untuk periode kedua menjadi 67% berlanjut pada kemenangan Pilkada Bali untuk Koster-Ace dengan meraih suara 68%. “Ini artinya kerja keras semua pihak bukan karena saya saja selaku pimpinan partai DPC tapi ternyata semua elemen masyarakat baik struktural dari anak ranting, ranting, PAC semua sampai ke pusat. Kita dulu suara PDI Perjuangan di Tabanan hanya 55% sekarang sampai 70% dalam kurun waktu lima tahun,” ungkapnya.

Baca juga : Sukses Lukluk Punya Wakil di DPRD Badung, Rara Hita Ajak Kembali Bersatu

Berjayanya PDI Perjuangan pada Pemilu 2019 dinilai seperti kejayaan di era 1999. Kepercayaan rakyat kepada PDI Perjuangan yang meluas di Bali tidak hanya di Tabanan, dipastikan bila dipupuk dengan baik, maka lima tahun ke depan partai berlambang banteng moncong putih ini akan terus mampu meningkatkan perolehan kursi yang optimal. Komang Sanjaya juga optimis perolehan 28 kursi pada Pileg 2019 ini akan mengarahkan target optimal pada Pileg mendatang untuk kuasa parlemen. Terlebih adanya program satu jalur yang memungkinkan ada dana BKK (Bantuan Keuangan Khusus) mengucur ke daerah lain yang memperkuat program satu jalur. Hasil Pileg 2019 memastikan posisi ketua DPRD di seluruh kabupaten/ kota di Bali termasuk di tingkat Provinsi Bali akan dipegang oleh kader PDI Perjuangan. Sementara itu dari jatah enam kursi untuk Kabupaten Tabanan di DPRD Provinsi Bali PDI Perjuangan merebut empat kursi yang sebelumnya hanya tiga kursi. “Lagi lima tahun kita berusaha merebut lagi dua kursi. Kita targetkan sapu bersih karena kita sudah tahu polanya untuk dapat kepercayaan masyarakat,’ imbuhnya. eja/ama

Advertisement
Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]