Connect with us

    DAERAH

    Madrasah MA Yazid NEW Butuh Sentuhan Pemerintah

    Published

    on

    Toli -Toli.Jarrakpos.com. Salah satu sarana dan prasarana penunjang pendidikan adalah gedung sekolah yang baik. Tidak hanya baik, tapi harus memberi rasa nyaman bagi anak didik sekolah baik dan para pendidik

    Hal tersebut belum sepenuhnya dirasakan oleh MA YAZID NW Tolitoli. Madrasah yang terletak di desa Kongkomos, Kecamatan Basidondo, Kabupaten Tolitoli Sulawesi Tengah ini masih membutuhkan perhatian dan dukungan pemerintah dalam merehab gedung sekolah sebagai sarana – prasarana untuk proses belajar mengajar.

    Tenaga Pengajar di madrasah tersebut Adi Akbar, mengatakan bahwa sekolah ini sangat membutuhkan perhatian Pemerintah Kabupaten dan instansi terkait lainnya agar gedung sekolah bisa direhab dan diperbaiki.

    Untuk memaksimalkan proses belajar mengajar, sekolah kami masih membutuhkan rehab atau perbaikan bangunan ruang kelas belajar atau RKB.

    Advertisement

    Pasalnya bangunan sekolah yang berdinding papan ini sudah tidak layak pakai lagi dan tiang bangunan berbahan kayu sudah banyak dimakan rayap.

    Lebih lanjut, Adi Akbar mengatakan bahwa saat ini jumlah ruang kelas belajar (RKB) belum cukup,fasilitas penunjang lainnya yang belum ada, seperti ruang kantor, toilet, perpustakaan, UKS, serta musholla.

    Adi Akbar berharap secepatnya mendapat respon dan perhatian dari Pemerintah Kabupaten Tolitoli melalui Dinas Pendidikan Kabupaten Tolitoli untuk perbaikan gedung sekolah.

    “Harapan kami, Pemerintah atau dinas terkait bisa membantu dengan mendirikan ruang kelas baru dan fasilitas penunjang lainnya yang belum ada, seperti ruang kantor, toilet, perpustakaan, UKS, serta musholla”Pungkasnya.

    Advertisement

     

     

     

    Sumber : Jarrakpos Official
    Laporan : Budy

    Advertisement
    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]