Connect with us

OLAHRAGA

Mantan PSMS dan Legenda Tim Rayakan HUT ke-75 PSMS

Published

on

Medan – Suasana penuh kehangatan dan semangat membara mewarnai perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-75 PSMS Medan yang digelar di Lapangan Gajah Mada, Krakatau, Medan, Minggu (26/4/2025) pagi. Para legenda dan mantan pemain PSMS dari berbagai generasi berkumpul untuk memperingati momen bersejarah ini, sekaligus mendoakan agar PSMS kembali berjaya di kancah sepak bola nasional.

Kegiatan ini diisi dengan potong tumpeng, family game, serta doa untuk kebangkitan PSMS. Hadir di antaranya legenda senior Tumsila, pemain PSMS sejak 1967 yang pernah meraih tiga gelar Piala Perserikatan berturut-turut dan menjadi top skor Suharto Cup 1972.

Ada juga tokoh-tokoh sepak bola Medan seperti Djohar Arifin, Sunardi B, Marzuki Nyak Mad, Zulkifli Yus, Chairul Can Siregar, Fery, Badiaraja Manurung, Sunardi A, Sakirman Saswa, Abdul Rahman Gurning, Bambang Usmanto, Benny Tomasoa, Iwan Karo, Dinal, hingga Wijay dan sejumlah nama lainnya. Beberapa mantan pengurus dan ofisial tim juga turut hadir. Acara ini mendapat dukungan penuh dari pecinta PSMS, Syahrial Saragih.

Ketua Mantan PSMS, Witya Pusen, menegaskan bahwa kegiatan ini digelar sebagai bentuk kepedulian dan doa bersama agar PSMS bangkit dari keterpurukan prestasi.

Advertisement

“Sudah lama PSMS prestasinya tertidur. Kami para legenda turun gunung, bersatu untuk mencanangkan bahwa tahun 2025 ini PSMS harus bangkit dan naik ke Liga 1,” ujar Witya.

Dalam waktu dekat, para legenda berencana melakukan audiensi dengan Wali Kota Medan, mengingat PSMS adalah kebanggaan kota dan wali kota merupakan pembina klub.
“Siapa pun wali kotanya, dia harus jadi pembina PSMS.” tambah Witya.

Tegas

Senada dengan itu, Sari Azhar Tanjung menegaskan bahwa PSMS adalah warisan (heritage) sepak bola Medan yang harus diperjuangkan dan dilestarikan.

Advertisement

PSMS harus dikembalikan dulu rohnya kepada klub anggota, kemudian masalah siapa yg mengelola silahkan asal sesuai kesepakatan terhadap klub anggota PSMS “, pengurus klub Bintang Utara/Selatan Sari Azhar Tanjung disela sela HUT PSMS ke 75

Sari AT sangat heran kenapa masih ada yang mengatasnamakan pemilik PSMS secara pribadi, padahal pada tahun 2015 klub anggota PSMS saat itu memberi mandat kpd sdr Mahyono sebagai ketum PSMS periode 2015 2019.

“Bukan memberi mandat pembuatan badan hukum PT KMI kemudian 2017 Mahyono mengundurkan diri dan beliau mengembalikan kpd klub anggota PSMS

Sampai sekarang belum ada pertemuan mengenai pelepasan hak 40 klub di PSMS. Kalau berbicara perusahaan profesional, hingga detik ini tidak ada penjualan saham klub.”kata pria yang juga mantan pemain PSMS

Advertisement

Sari pun meminta agar jangan ada oknum yang berusaha memisahkan PSMS dengan klub secara ilegal. “Semua bukti sejarah itu ada. Sehingga jangan ada banyak oknum membangun opini,” tegas pria yang juga wakil bendahara di mantan PSMS

Benny Tomasoa menambahkan, PSMS adalah milik klub, punya warga Medan bukan untuk diperjualbelikan. Dia mengaku kesal terhadap isu adanya oknum yang berencana menjual PSMS.

“PSMS itu milik bersama, milik klub. Tidak bisa dijual. Kalau mau mengelola, silakan, tapi jangan sampai ada yang menjual,” tegasnya.

Ia menyerukan agar para pengurus ke depan menyiapkan manajemen yang profesional, terbuka, dan melibatkan banyak pihak, termasuk mantan pemain yang peduli pada sejarah PSMS.

Advertisement

Menurut dia, semua harus bersatu, tidak hanya berdebat, dan benar-benar serius mempersiapkan diri untuk promosi ke Liga 1. “Doa kita semua tetap untuk PSMS, semoga bisa segera kembali ke Liga 1.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : jarrakpos.com@gmail.com

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
jarrakpos.com@gmail.com