POLITIK
NasDem Denpasar Resmikan Balai Rakyat Pemenangan Jokowi-Ma’ruf
Denpasar, JARRAKPOS.com – NasDem Kota Denpasar meresmikan BaRa Komando, sebagai salah satu Posko Pemenangan Jokowi-Ma’ruf, Sabtu (19/1/2019) malam di Puri Peguyangan Denpasar. Peresmian dilakukan Ketua DPC Partai NasDem Kota Denpasar Dewa Nyoman Budiasa dihadiri Ketua DPW NasDem Bali IB Oka Gunastawa, ratusan kader, caleg dan simpatisan.
Selain peresmian BaRa Komando Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Kota Denpasar, juga dilaksanakan Deklarasi Tim Pemenangan Jokowi-Amin sekaligus pengukuhan Tim Pemenangan Partai NasDem khususnya di Kecamatan Denpasar Utara dalam menyongsong Pileg dan Pilpres 2019 yang komposisinya dominan diisi generasi muda atau kaum milenial. “Komposisi tim pemenangan beranggotakan kaum milenial yang mana mereka punya kecintaan dan belum terkontaminasi dengan fasilitas parpol karena Partai NasDem memang berjuang dengan komitmen dan hati nurani,” ujar Kader NasDem yang juga Panglingsir Puri Peguyangan Anak Agung Ngurah Gede Widiada.
Baca juga : Ismaya Bebas, Langsung Melukat dan Disambut Hangat Sang Ibu
Dikatakan kebersamaan Puri Peguyangan dan Partai NasDem adalah wujud soliditas untuk mencapai kemenangan Jokowi-Ma’ruf sekaligus tekad memenangkan NasDem di Kota Denpasar. Melihat soliditas dan kekuatan Partai NasDem yang semakin kokoh dan dicintai masyarakat, Agung Widiada yang juga anggota DPRD Kota Denpasar ini optimis, kader-kader NasDem khususnya di Kota Denpasar mampu meraup simpati pemilih dan mempercayakan aspirasi masyarakat kepada para wakil rakyat dari Partai NasDem. “Kita berkomitmen Partai NasDem di Denpasar menjadi lebih besar,” ujar Widiada yang juga caleg petahana DPRD Kota Denpasar.
Ketua DPW Partai NasDem Bali, IB Oka Gunastawa berharap generasi muda ikut aktif dalam pergerakan perubahan bangsa yang lebih baik sekaligus mengokohkan empat konsensus kebangsaan yakni Pancasila, UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Memenangkan Jokowi-Amin di Pilpres 2019 bagi Partai NasDem dikatakan juga sebagai bagian dari penyelamatan bangsa di tengah maraknya penyebaran berita bohong atau hoaks, ujaran kebencian maupun isu-isu krusial lainnya yang dikhawatirkan menggoyahkan persatuan dan kesatuan bangsa.
Baca juga : Pramono Edhie Turun, Bantah Isu Plt Ketua DPD Demokrat Bali
Karena itu, Tim Pemenangam dan Balai Rakyat (BaRa) Komando Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Kota Denpasar, bertekad meraup kemenangan signifikan yaitu 95 persen. “Kita ingin menargetkan kemenangan telak pada pilpres karena ini penting dimana kemenangan yang signifikan akan memberi gambaran pada sikap masyarakyat Indonesia memandang masa depan bangsanya. Komitmen terhadap keutuhan NKRI kita tunjukkan dengan angka kemenangan”, jelas Oka Gunastawa yang juga Caleg DPR RI Dapil Bali.
Oka Gunastawa juga mengatakan, Partai NasDem akan mengawal target kemenangan telak tersebut dengan menjadi garda terdepan melalui cara memerangi hoaks, mengamankan suara sekaligus aktif mensosialisasikan keberhasilan pembangunan di era kepemimpinan Presiden Jokowi selama satu periode ini dan melanjutkan kembali tapuk kepemimpinan kursi Indonesia satu dan Indonesia dua di tangan Jokowi dan Ma’ruf Amin. eja/ama
You must be logged in to post a comment Login