DAERAH
Ops Yustisi Terus Digelar, Masih Temukan Warga Tak Taat Prokes
PONOROGO,-JarrakPos.com- Tim gabungan Ops Yustisi, Polres Ponorogo,TNI, BPBD, dan Satpol PP terus menerus melakukan operasi yustisi dalam rangka pendisiplinan protokol kesehatan serta mengantisipasi terjadinya lonjakan Covid-19 diwilayah kabupaten Ponorogo,
Kali ini, Rabu (01/12), petugas gabungan dipimpin Kaur Bin Ops Sat Samapta Polres Ponorogo Iptu Joko melaksanakan giat operasi yustisi di Jalan Trunojoyo Tambak Bayan Kabupaten Ponorogo.
Iptu Joko bersama Tim gabungan Ops Yustisi secara bergantian mengingatkan pengendara yang melintas dijalan trunojoyo terkait penerapan protokol kesehatan 5M sekaligus membagikan masker kepada warga yang ditemukan tidak memakai masker.
Iptu Joko mengatakan bahwa operasi yustisi ini rutin dilaksanakan guna memberikan himbauan kepada warga masyarakat agar taat dan patuh dalam menerapkan protokol kesehatan.
“Operasi Yustisi digelar dalam upaya mendisiplinkan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan guna mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 serta mengantisipasi terjadinya lonjakan Covid 19”. Ujarnya.
“Harapan kami kedepannya masyarakat kita dapat lebih disiplin menerapkan protokol kesehatan saat beraktifitas diluar rumah demi kebaikan kita bersama,” harapnya. (dd)
You must be logged in to post a comment Login