Connect with us

KESEHATAN

Pandemi Dan Kesadaran Hidup Sehat

Published

on

JARRAKPOS.com

Sudah tiga tahunan Indonesia dan negara-negara di dunia mengalami krisis kesehatan dengan hadirnya wabah Virus Covid-19. Indonesia termasuk dari sekian banyak negara yang mulai waspada akan kedatangan virus ini sejak pertama diumukannya virus tersebut, yakni tahun 2019. Sejak itu, angka jumlah korban terkonfirmasi positif covid 19 terus meningkat hingga awal tahun 2021, menembus hingga 1,64 juta. Menghadapi hal ini, pemerintah senantiasa terus berupaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus covid 19 dengan berbagai cara seperti menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dengan pembatasan kegiatan di tempat atau fasilitas umum, menerapkan sistem kerja di rumah (Work from home) dan Belajar dari rumah (BDR), pembatasan kegiatan keagamaan, dan pembatasan moda transportasi, hingga berusaha menemukan vaksin covid 19. Namun demikian, upaya pemutusan rantai wabah ini bukan hanya menjadi tugas pemerintah semata, namun keseluruhan lapisan masyarakat.
Respon masyarakat akan bahaya covid-19 tentu bukan hanya bagi kalangan orang dewasa saja, tapi dengan wabah pandemic yang masih berlangsung, menjadikan tatanan kehidupan masyarakat Indonesia saat ini berubah. Virus ini telah banyak mengubah berbagai sektor termasuk pendidikan. Bentuk pembelajaran di sekolah-sekolah formal yang awalnya tatap muka beralih secara daring (dalam jaringan), melalui berbagai macam platform. Sekolah Dasar dan Taman Kanak-Kanak tentu mengalami dampak yang sangat signifikan terhadap pembelajaran, bahkan Kementerian Pendidikan melakukan berbagai upaya untuk menyiasati agar pembelajaran tetap berlangsung. Penerapan protokol kesehatan saat ini menjadi hal utama yang wajib dilakukan, seperti menggunakan masker saat bepergian/melakukan aktivitas diluar rumah, sering mencuci tangan dengan sabun, sesering mungkin menggunakan hand sanitizer setelah memegang suatu benda, melakukan social dan physical distancing atau menjaga jarak. Program tersebut menjadi prioritas pemerintah yang solutif untuk menghadapi pandemic Covid-19, sosialisasi kepada masyarakat terus dilakukan dan pelaksanaannya menjadi pemandangan keseharian yang dilakukan oleh masyarakat.
Sosialisasi ini tentu mendapat dukungan dari berbagai pihak.

Semua berharap aktifitas menjaga protokol kesehatan (prokes) bisa menjadikan inspirasi hidup sehat bagi para guru dan juga orang tua untuk tidak lelah dan lebih kreatif lagi dalam memberikan edukasi kepada anak-anak akan pentingnya menjaga kesehatan dan selalu mematuhi protokol kesehatan dengan minimal menerapkan program 3M, agar kita bisa terhindar dari serangan Virus Covid-19.

Dengang meningkatnya kasus aktif Covid-19 ,tidak terlepas dari penularan varian Omicron yang semakin masif, karena memang sulit untuk mendeteksi orang yang terpapar Omicron karena gejala yang ditimbulkan cukup ringan.
Oleh karenanya, orang yang terpapar Covid-19 Omicron seringkali tidak menyadari bahwa dirinya positif dan berpotensi menularkan ke orang lain. Kalau Omicron kan gejala mayoritas ringan, enggak menyadari. Itu susahnya Omicron.
Untuk mengantisipasi gelombang ketiga Covid-19, sama seperti kasus infeksi virus corona sebelumnya. Cara mencegah Covid-19 Omicron adalah dengan menjalankan protokol kesehatan seperti menjaga jarak. memakai masker, dan mencuci tangan menggunakan sabun / hand sanitizer.
Selain itu, untuk mencegah Covid-19 Omicron, masyarakat juga dihimbau segera mendapatkan vaksin. Vaksin Covid-19 memang tidak mencegah infeksi virus corona secara 100%.
Namun vaksin Covid-19 bisa mengurangi keparahan penyakit akibat virus corona varian Omicron maupun lainnya,masker dapat menghalangi embusan partikel virus ke udara di sekitar Anda, yang membantu mencegah penyebaran virus. Selain itu, masker juga bisa menjadi penghalang keluarnya droplet saat Anda batuk atau bersin.
Tapi, masker kain yang seringkali terbuat dari bahan seperti kapas tidak bisa memberikan perlindungan efektif dari paparan virus yang sangat menular seperti virus Corona varian Omnicorn.
Untuk memberikan perlindungan terbaik dari varian Omnicorn, Kita harus memilih masker dengan tingkat filtrasi tinggi yang pas dengan wajah. “Kita harus memastikan bahwa area mulut dan hidung tertutup dengan baik”.
Inti dari semuanya dibalik pandemi ini, Kita wajib sadar betapa pentingnya hidup sehat.(***)

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]