Connect with us

DAERAH

Pastikan Harga dan Stok Bahan Pokok, Dian – Tuti Sidak Pasar Tradisional serta Swalayan

Published

on

KUNINGAN, JarrakPos.Com – Pastikan pasokan ketersediaan barang dan tinjau harga kebutuhan pokok di pasaran  selama Ramadhan, Pemerintah Kabupaten Kuningan melakukan inpeksi mendadak ketersediaan kebutuhan bahan pokok. Bupati Kuningan, H. Dian Rachmat Yanuar didampingi Wakil Bupati Kuningan Wakil Bupati Kuningan Tuti Andriani, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kuningan SAW Tresna, Wakapolres Kuningan Kompol Deny Rahmanto, Kepala Diskopdagperin Trisman Supriatna serta Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Kuningan Wahyu Hidayah melakukan monitoring langsung ke sejumlah pusat perbelanjaan dan pasar tradisional, Minggu (2/3/2025).

Monitoring ini menyasar beberapa Lokasi di antaranya Toserba Griya, Toserba Surya, Pasar Baru dan Pasar Kepuh.

Bupati Kuningan, Dian Rahmat Yanuar , memastikan ketersediaan bahan pokok hingga Hari Raya Idul Fitri dipastikan aman dan terkendali. Dian mengatakan, dari hasil pantauan yang dilakukan untuk harga-harga masih relative terkendali, hanya saja di sayuran khususnya harga cabai mengalami kenaikkan yang sidnifikan.

“Dari hasil pantauan tadi, kenaikan harga-harga masih relative terkendali, hanya untuk sayuran terutama cabai mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Untuk ketersediaan bahan pokok seperti beras, minyak, telur, gula pasir dan terigu untuk ketersediaan terjaga hingga Hari Raya Idul Fitri. Fluktuasi kenaikan harga juga masih dalam toleransi. Intinya, kami optimis pemerintah daerah dapat mengendalikan kenaikan harga-harga dan ketersediaan bahan pokok,” jelas Dian kepada awak media.

Advertisement

Tidak hanya itu, kata Dian, Pemerintah Kabupaten Kuningan pun sudah menyiapkan Operasi Pasar Murah dan Gerakan Pasar Murah yang akan dilaksanakan di setiap kecamatan. Hal ini dilakukan untuk membantu Masyarakat mendapatkan bahan pokok dan menstabilkan harga juga ketersediaan bahan pokok.

Dian pun menyampaikan pesannya kepada Masyarakat Kuningan untuk sama-sama menciptakan suasana yang kondusif, bisa menjalankan ibadah dengan tenang, dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.

“Saya, atas nama Pemerintah Kabupaten Kuningan menyampaikan selamat menjalankan ibadah shaum dan semoga dapat menjalankannya dengan sebaik-baiknya,” ujar Dian.

Sementara itu, Kepala Diskopdagperin, Trisman Supriatna,  mengakui adanya kenaikan harga pada beberapa bahan pokok. Kenaikan paling signifikan terjadi pada daging sapi yang mencapai Rp 150.000/kg dan cabai jablay yang menyentuh Rp 100.000/kg.

Advertisement

Salah satu pedagang daging sapi, Indra, berlokasi di Pasar Baru mengatakan, kendati harga daging mencapai Rp 150.000/kg, namun penjualan mencapai 1.8 ton terutama ketika munggahan

“Kalau per hari ini sebanyak 3.08 kwintal harga kisaran Rp 135.000,-/Kg. -Rp 150.000,- ,” kata Indra. (Agh@n)

Berdasarkan data dari Diskopdagperin, untuk sementara daftar harga kebutuhan pokok di Pasar Kepuh Kuningan, yaitu :

Beras dan Ketan

Advertisement

– Beras Premium: Rp 14.000/kg

– Beras Medium: Rp 13.500/kg

– Beras Termurah: Rp 12.500/kg

– Ketan Putih: Rp 15.000/kg

Advertisement

– Ketan Hitam: Rp 25.000/kg

Gula

– Gula Pasir: Rp 18.000/kg

– Gula Merah: Rp 17.000-23.000/kg

Advertisement

Minyak Goreng

– Minyak Curah: Rp 18.000/liter

– Minyak Kemasan: Rp 17.500-22.000/liter

– Minyak KITA: Rp 17.500/liter

Advertisement

Terigu dan Garam

– Terigu Biasa: Rp 9.000/kg

– Terigu Segitiga Biru: Rp 11.500/kg

– Garam Yodium: Rp 2.000/bks

Advertisement

Cabai

– Cabai Merah: Rp 60.000/kg

– Cabai Hijau: Rp 25.000/kg

– Cabai Rawit: Rp 50.000/kg (naik dari Rp 45.000)

Advertisement

– Cabai Keriting: Rp 50.000/kg (naik dari Rp 45.000)

– Cabai Jablay: Rp 90.000-100.000/kg (naik dari Rp 80.000)

Bawang

– Bawang Merah: Rp 30.000-35.000/kg

Advertisement

– Bawang Putih: Rp 40.000/kg

– Bawang Bombay: Rp 30.000/kg (naik dari Rp 25.000)

Kacang-Kacangan

– Kacang Tanah: Rp 25.000/kg

Advertisement

– Kacang Hijau: Rp 25.000/kg

– Kacang Kedelai Impor: Rp 13.000/kg

Sayuran

– Wortel: Rp 12.000/kg (naik dari Rp 10.000)

Advertisement

– Kol: Rp 5.000/kg

– Tomat: Rp 8.000/kg (naik dari Rp 5.000)

– Buncis: Rp 12.000/kg

– Kentang: Rp 18.000/kg

Advertisement

– Ketimun: Rp 8.000/kg (naik dari Rp 7.000)

Daging

– Daging Sapi: Rp 140.000-150.000/kg (naik dari Rp 125.000)

– Daging Kambing: Rp 160.000/kg (naik dari Rp 150.000)

Advertisement

– Daging Ayam: Rp 37.000-40.000/kg (naik dari Rp 36.000)

– Daging Ayam Kampung: Rp 80.000/kg (naik dari Rp 75.000)

Telur

– Telur Ayam: Rp 30.500/kg (naik dari Rp 29.500)

Advertisement

– Telur Ayam Kampung: Rp 3.500/butir

– Telur Bebek: Rp 3.000/butir

Ikan

– Ikan Tongkol: Rp 25.000/kg

Advertisement

– Ikan Kembung: Rp 30.000/kg

– Ikan Bandeng: Rp 35.000/kg

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]